Peranan Biologi bagi Manusia di Berbagai Bidang

By Rahwiku Mahanani, Senin, 6 September 2021 | 07:00 WIB
Biologi memiliki beragam peranan di berbagai bidang kehidupan. (freepik/DCStudio)

adjar.id - Kali ini kita akan membahas tentang peranan biologi bagi manusia, Adjarian.

Yap, biologi memiliki peranan yang besar bagi kehidupan kita sehari-hari sebagai manusia.

Biologi sudah bukan merupakan hal baru bagi Adjarian, bukan?

Di bangku sekolah biologi dipelajari sebagai salah satu mata pelajaran dalam rumpun ilmu pengetahuan alam (IPA).

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), biologi adalah ilmu tentang keadaan dan sifat makhluk hidup (manusia, binatang, tumbuh-tumbuhan).

Baca Juga: 25 Cabang Ilmu Biologi, Mulai dari Anatomi hingga Zoologi

Berdasarkan asal kata, istilah biologi berasal dari bahasa Yunani, yakni bios dan logos.

Bios berarti 'hidup' sedangkan logos berarti 'ilmu' atau 'belajar tentang sesuatu'.

Jadi apa arti biologi? Biologi dapat diartikan sebagai ilmu yang mempelajari tentang makhluk hidup dengan berbagai persoalan yang berkaitan dengan hidupnya.

 

"Biologi adalah ilmu yang mempelajari makhluk hidup dan seluk-beluk permasalahan terkait kehidupannya."

 

1. Peranan Biologi bagi Manusia di Bidang Pertanian

Di bidang pertanian, ada beragam peranan biologi bagi manusia seperti dalam hal:

- Penemuan bibit unggul

- Teknik pengolahan lahan

- Teknik penanaman

- Teknik pemberantasan dan pengendalian hama

- Teknik mempercepat masa panen

Baca Juga: Mengenal Kultur Jaringan Tumbuhan, Materi Biologi Kelas 11 SMA

- Teknik memperbanyak tanaman dengan kultur jaringan

- Teknik memperbanyak tanaman dengan mencangkok, menyetek, menyambung, menempel

- Teknik rekayasa genetika

- Mutasi buatan

- Ditemukannya bakteri penghambat nitrogen dari udara seperti Rhizobium sp

- Pengembangan Mikoriza atau jamur yang bersimbiosis dengan akar tanaman

 

"Peranan biologi di bidang pertanian di antaranya tampak dari berbagai macam bibit unggul yang mana didapatkan dari hasil rekayasa genetika."

 

2. Peranan Biologi bagi Manusia di Bidang Peternakan

Di bidang perternakan, peranan biologi bagi manusia di antaranya ialah dalam hal:

- Kloning hewan

- Inseminasi buatan

- Penemuan bibit unggul hewan

- Teknik perkawinan hibrida

- Teknik rekayasa genetika

- Teknik budi daya, misalnya udang dan kerang

Baca Juga: Jawab Soal Biologi Kelas 10 SMA, Manfaat Ilmu Biologi bagi Manusia

3. Peranan Biologi bagi Manusia di Bidang Kedokteran

- Penemuan obat-obatan seperti antibiotik dan hormon insulin

- Penemuan vaksin seperti vaksin polio, campak, corona (COVID-19)

- Teknik pengobatan beragam penyakit menular untuk mengurangi berkembangnya suatu wabah penyakit

- Pengobatan penyakit dalam dengan alat-alat bantu canggih yang dapat mendeteksi dan mengobati penyakit, misalnya dengan teknik radiasi

- Teknik bayi tabung

- Metode keluarga berencana atau KB

- Teknik cangkok organ

- Teknik bedah plastik

 

"Selain di bidang pertanian, ada pula teknik rekayasa genetika di bidang peternakan yang di antaranya menghasilkan kloning hewan."

 

4. Peranan Biologi bagi Manusia di Bidang Farmasi

Peranan biologi di bidang farmasi di antaranya tampak dari pembuatan antibiotik, vaksin, hormon insulin, enzim buatan, dan sebagainya.

5. Peranan Biologi bagi Manusia di Bidang Industri

Peranan biologi bagi manusia di bidang industri sangat luas.

Bahkan, peranannya terasa di berbagai bidang industri di antaranya seperti pada industri pangan, industri tekstil, industri pupuk, dan sebagainya.

Contoh perananan biologi pada industri pangan misalnya terlihat dari penemuan mikroorganisme pembuat nata de coco, pengembang roti, dan pembuat tempe.

Baca Juga: Mengenal Ruang Lingkup Biologi dari Tingkatannya dan Peran Biologi

Nah, contoh peranan biologi pada industri tekstil misalnya ialah pembuatan benang sutra dari kepompong ulat sutra.

O iya, contoh lain dari peranan biologi bagi manusia di bidang industri juga dapat kita lihat dari teknik pemisahan logam dari bijihnya yang menggunakan bakteri.

Itulah beberapa contoh peranan biologi bagi manusia di berbagai bidang, Adjarian.

Yuk, sekarang kita jawab pertanyaan berikut ini!

 

Pertanyaan
Sebutkan contoh peranan biologi bagi manusia di bidang pertanian!
Petunjuk: Cek halaman 2.