Dampak-Dampak Positif dari Proses Globalisasi

By Aisha Amira, Sabtu, 4 September 2021 | 08:30 WIB
Berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi adalah salah satu dampak positif  dari globalisasi.
Berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi adalah salah satu dampak positif dari globalisasi. (Unsplash/Green Chameleon)

adjar.id - Proses globalisasi memberikan banyak sekali dampak positif bagi suatu negara dan juga masyarakatnya, lo, Adjarian. 

Namun, apakah Adjarian tahu salah satu dampak yang diberikan oleh proses globalisasi?

Globalisasi adalah sebuah proses masuknya suatu negara ke dalam ruang lingkup dunia. 

Nah, dampak positif yang diberikan oleh globalisasi pun bermacam-macam, ya. 

Baca Juga: Bentuk Globalisasi serta Contohnya di dalam Bidang Transportasi

Salah satunya adalah majunya bidang teknologi dan juga bidang pendidikan di suatu negara. 

Sekarang, yuk, kita simak dampak-dampak positif dari globalisasi di bawah ini!

 

"Salah satunya dampak positif yang diberikan oleh globalisasi adalah majunya bidang teknologi dan bidang pendidikan."

 

Dampak-Dampak Positif Globalisasi

1. Berkembangnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Perkembangan ilmu pengetahuan yang cepat juga banyak memberikan perubahan di dalam bidang teknologi. 

Dengan adanya proses globalisasi, masyarakat akan melakukan penyesuaian terhadap perubahan sosial budaya. 

Baca Juga: Bentuk Globalisasi serta Contoh-Contohnya di dalam Bidang Ekonomi

Hal ini juga dapat dilihat dari minat masyarakat terhadap ilmu pengetahuan yang semakin besar.

Teknologi yang digabungkan dengan pendidikan akan menjadi bagian yang melekat di dalam kehidupan masyarakat.

Selain itu, pemanfaatan teknologi juga banyak membawa keuntungan bagi masyarakat, misalnya kemudahan dalam menyelesaikan aktivitas, hasil produksi menjadi lebih banyak, dan lainnya.

 

"Teknologi yang digabungkan dengan pendidikan akan menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat yang melekat."

 

2. Meningkatnya Efisiensi Waktu dan Efektivitas

Efektivitas dan efisiensi waktu adalah dua kata yang dapat menjelaskan pengaruh positif globalisasi, lo. 

Bagaimana bisa? efektivitas diartikan sebagai suatu ukuran keberhasilan dalam mencapai tujuan yang kita telah hasilkan. 

Apabila sesuatu telah berhasil dikerjakan dengan cara yang benar maka disebut juga dengan efektif. 

Baca Juga: Bentuk Globalisasi serta Contohnya di dalam Bidang Kebudayaan

Globalisasi banyak memberikan manfaat yang besar di dalam kehidupan masyarakat dan juga individu.  

Tidak hanya itu, globalisasi juga memberikan efektivitas dalam menggunakan waktu, pikiran, tenaga, dan lainnya. 

Hal ini membuat kebutuhan masyarakat menjadi jauh lebih mudah.

 

"Dengan adanya globalisasi memberikan efektivitas dalam penggunaan waktu, pikiran, dan juga tenaga."

 

3. Perekonomian Negara Meningkat

Globalisasi di bidang ekonomi terlihat dari bidang perdagangan, produksi, investasi, ideologi organisasi, pasar modal, dan pasar kerja. 

Dengan adanya globalisasi di bidang ekonomi, yaitu berkembangnya perekonomian di suatu negara. 

Contohnya, semakin banyak modal yang masuk ke dalam suatu negara. 

Salah satunya, Indonesia yang menjadi negara dunia yang sering dijadikan tempat terbaik untuk berinvestasi, terutama untuk sektor pertambangan, pertanian, dan industri. 

Baca Juga: Upaya Menghadapi Globalisasi dalam Berbagai Bidang Kehidupan

4. Meningkatnya Taraf Hidup

Dengan meningkatnya perekonomian suatu negara, dengan ini juga meningkatkan taraf hidup masyarakatnya, lo.

Selain itu, hal ini juga dapat membuat negara semakin aman, damai, tentram karena dapat menurunkan angka kriminalitas di dalam suatu negara. 

 

"Indonesia menjadi salah satu negara yang sering dijadikan tempat untuk berinvestasi oleh negara dunia."

 

5. Berkembangnya Dunia Pariwisata

Globalisasi memberikan banyak dampak positif bagi perkembangan di dalam bidang pariwisata suatu negara. 

Salah satunya, yaitu Indonesia. 

Tempat-tempat wisata di Indonesia semakin dikenal oleh wisatawan mancanegara.

Selain itu, permasalahan jarak bukanlah suatu masalah bagi wisatawan. 

O iya, berkembangnya pariwisata di suatu negara juga didukung oleh banyaknya penyebaran informasi melalui media sosial atau jaringan internet, ya.

Baca Juga: Mengenal Pengertian dan Bidang yang Mengalami Proses Globalisasi

6. Perkembangan Komunikasi dan Terbukanya Informasi

Dengan mudahnya kita mendapatkan informasi secara bebas dan terbuka adalah salah satu bentuk dari dampak positif yang diberikan oleh globalisasi

Saat ini informasi sangat mudah didapatkan secara global dan juga tidak memakan waktu yang lama.

Mulai dari berita, kejadian, dan hal-hal lainnya yang sedang terjadi di belahan dunia lainnya dalam hitungan menit dapat kita akses dengan mudah. 

Nah Adjarian, itulah dampak-dampak positif yang diberikan oleh proses globalisasi yang wajib kita pelajari, ya!

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!

 

Pertanyaan

Sebutkan salah satu dampak positif dari globalisasi!

Petunjuk: Cek halaman 2.

 

Jangan lupa untuk tonton video ini, ya!