Kosakata Nama-Nama Pakaian dalam Bahasa Inggris

By Aldita Prafitasari, Jumat, 3 September 2021 | 13:30 WIB
Mempelajari kosakata nama-nama pakaian dalam bahasa Inggris. (freepik)

adjar.id - Mempelajari kosakata nama-nama pakaian dalam bahasa Inggris adalah hal yang sangat penting, lo, Adjarian.

Setiap hari kita menggunakan pakaian dengan model yang disesuaikan oleh kebutuhannya. 

Nah, pakaian tersebut memiliki istilah tersendiri dalam bahasa Inggris, lo. 

Dalam bahasa Indonesia, beberapa pakaian umumnya dikenal dengan kata baju, lalu diikuti dengan aktivitas lainnya. 

Misalnya, baju tidur, baju bermain, dan lainnya.

Baca Juga: Kosakata Mendeskripsikan Wajah dan Contoh Katanya dalam Bahasa Inggris

Sedangkan, di dalam bahasa Inggris baju memiliki istilah lain.

Contohnya, baju tidur disebut dengan pajamas, namun kita juga bisa menyebutnya dengan sleeping gown.

Dalam kosakata bahasa Indonesia pun banyak kosakata pakaian yang diambil dari bahasa Inggris, misalnya, istilah tank-top ataupun jersey.

Agar semakin jelas, yuk, kita simak bersama kosakata nama-nama pakaian dalam bahasa Inggris di bawah ini!

 

"Secara umum, dalam bahasa Inggris pakaian disebut dengan clothing, garments, atau apparel."

 

Kosakata Nama-Nama Pakaian dalam Bahasa Inggris

1. Ball Gown : Gaun besar atau gaun pesta

2. Bathing Suit :  Jubah mandi

3. Bed Clothes or Pajamas : Pakaian tidur atau piama 

4. Belt : Ikat pinggang

5. Bikini : Pakaian renang bikini

Baca Juga: Kosakata Nama-Nama Bunga dalam Bahasa Inggris

6. Bloomer : Celana dengan panjang selutut

7. Blouse : Blus

8. Boots : Sepatu bot

9. Boxer Shorts : Celana bokser

10. Caftan : Jubah

 

"Ball gown dikenal juga dengan baju pesta dalam bahasa Indonesia."

 

11. Cardigan : Kardigan atau baju berbahan wol dengan kancing yang besar

12. Chemise : Kemeja dalam perempuan

13. Cloak : Jas panjang

14. Coat : Mantel

15 Corset : Korset

Baca Juga: Mengenal Kosakata Bentuk Bangun Datar atau Two-Dimentional Figure dalam Bahasa Inggris

16. Cravat : Dasi

17. Dress :Gaun

18. Evening Gown : Gaun Malam

19. Frock : Baju rok

20. Gloves : Sarung tangan

 

"Kata costume dalam bahasa Inggris merupakan bentuk spesifik dari kata clothes yaitu pakaian yang digunakan untuk pertunjukkan."

 

21. Hat : Topi

22. Jacket : Jaket

23. Jeans : Celana jins

24. Jersey : Kaos olahraga dengan logo tim sepak bola

Baca Juga: Kosakata Nama-Nama Penyakit dalam Bahasa Inggris dan Artinya

25. Kimono : Baju tradisional negara Jepang

26. Leather Jacket : Jaket kulit

27. Leggings : Celana ketat berbahan dasar karet

28. Lingerie : Pakaian dalam wanita

 

"Penyebutan legging dalam bahasa Inggris memiliki penyebutan yang hampir sama dengan bahasa Indonesia."

 

29. Mini Skirt : Rok pendek

30. Outerwear : Pakaian luaran menyerupai jaket

31. Pajamas : Piama

32. Pants : Celana

33. Polo Shirt : Kaos berkerah

Baca Juga: Kosakata Nama Alat Tulis dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

34. Rain Coat : Jas Hujan

35. Scraf : Syal

36. Shirt : Kemeja

37. Shoes : Sepatu

38. Singlet : Kaos dalam

39. Skirt : Rok

 

"Kata outfit juga merujuk kepada pakaian, namun lebih spesifik kepada keseluruhan item fashion yang sedang digunakan."

 

40. Socks : Kaos kaki

41. Stocking : Kaos kaki panjang dan tipis

42. Suit : Baju formal atau setelan jas

43. Sweater : Baju hangat

44. T-Shirt : Kaos

45. Tanktop : Baju tanpa lengan

46. Tie : Dasi

47. Sport shoes : Sepatu olahraga

Baca Juga: Kosakata yang Berkaitan dengan Waktu atau Words Related to Time

48. Turtleneck Shirt : Baju dengan kerah panjang

49. Tuxedo : Jas formal

50. Uniform : Seragam

51. Vest : Rompi

52. Wedding Gown : Gaun pengantin

Nah Adjarian, itulah kosakata nama-nama pakaian dalam bahasa Inggris beserta artinya yang wajib kita pelajari, ya.

Sekarang, yuk, coba jawab pertanyaan berikut ini!

 

Pertanyaan

Buatlah kalimat dengan kosakata nama-nama pakaian dalam bahasa Inggris, menceritakan pakaian yang sedang kamu pakai!

Petunjuk: Cek halaman 2.