Jawab Soal Materi Ekonomi Kelas 10 SMA, Penyebab Kelangkaan Sumber Daya Ekonomi

By Nabil Adlani, Rabu, 1 September 2021 | 15:00 WIB
Adanya kelangkaan sumber daya ekonomi bisa disebabkan beberapa faktor. (pixabay)

c. Keterbatasan dalam Mengolah

Sumber daya merupakan bahan mentah yang harus diolah agar menjadi barang yang siap pakai untuk memenuhi kebutuhan manusia.

Akan tetapi, adanya keterbatasan kemampuan dalam mengolah sumber daya bisa menyebabkan kelangkaan sumber daya.

Hal ini disebabkan karena kurangnya pengembangan dalam teknologi dan ilmu petahuan, atau bisa juga karena modal yang kurang untuk mengolahnya.

d. Meningkatnya Kebutuhan Manusia

Semakin berkembangnya zaman, membuat kebutuhan manusia semakin cepat meningkat hingga melebihi kemampuan dari penyedia kebutuhan.

Baca Juga: Upaya Peningkatan Kualitas Tenaga Kerja, Materi Ekonomi Kelas 11 SMA

Selain itu, meningkatnya kebutuhan manusia membuat permintaan akan suatu barang dan jasa menjadi beragam, sehingga penyedia akan kesulitan dalam mencari sumber daya.

e. Adanya Eksploitasi Alam

Alam merupakan salah satu bahan yang digunakan dalam pembuatan suatu sumber daya siap pakai.

Akan tetapi, adanya eksploitasi terhadap sumber daya alam membuat sumber daya alam menjadi rusak dan membuat ketersediaannya semakin berkurang.

Nah, Adjarian itu tadi beberapa penyebab kelangkaan sumber daya ekonomi yang bisa menjadi bahan referensi untuk menjawab soal uji kemampuan bab 1 di halaman 21, ya.