Jenis-Jenis Jaringan Ikat pada Makhluk Hidup

By Nabil Adlani, Rabu, 1 September 2021 | 10:40 WIB
Di dalam tubuh manusia terdapat suatu jaringan yang disebut sebagai jaringan ikat. (pxhere)

adjar.id – Adjarian, di dalam tubuh kita terdapat beberapa jenis jaringan ikat yang memiliki fungsi beragam.

Jaringan ikat ini sendiri umumnya berfungsi sebagai penyokong, penghubung, dan juga pengikat bagi satu jaringan dengan jaringan lain.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai jenis-jenis jaringan ikat pada makhluk hidup yang merupakan materi biologi kelas 11 SMA.

Baca Juga: Jenis-Jenis Sistem Jaringan pada Tumbuhan, Materi Biologi Kelas 11 SMA

O iya, letak jaringan ikat ini tidak perada di permukaan tubuh, tetapi berada di bagian dalam tubuh.

Jaringan ikat ini sendiri terdiri atas banyak pembuluh darah, kecuali pada bagian tulang rawan.

O iya, populasi sel-sel jaringan ikat ini menyebar di dalam matriks, di mana maktrik itu sendiri terdiri atas jaringan-jaringan serabut.

Yuk, sekarang kita kenali apa saja jenis-jenis jaringan ikat pada makhluk hidup berikut ini!

“Jaringan ikat terdapat pada tubuh makhluk hidup dan umumnya berfungsi sebagai penghubung, penyokong, dan pengikat jaringan.”