11. Apa yang membuat kamu tertarik bekerja di perusahaan ini?
Saya tertarik karena perusahaan ini merupakan salah satu perusahaan besar di Indonesia yang menawarkan ruang bagi fresh graduate untuk bertumbuh dan berkembang bersama perusahaan.
Jadi, dengan pengalaman dan kemampuan saya sebelumnya baik di bidang akademik dan nonakademik, saya yakni dapat belajar banyak di sini dan juga berkontribusi untuk memajukan perusahaan.
12. Apa yang ingin kamu sampaikan untuk meyakinkan kami untuk merekrut kamu?
Saya adalah seorang yang passionate di bidang menulis.
Baca Juga: Jenis-Jenis Surat Lamaran Pekerjaan, Materi Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA
Ditunjang dengan kemampuan saya dalam berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan, serta pengalaman yang saya miliki sebelumnya, saya rasa saya cocok mengisi posisi ini dan dapat memberikan kontribusi bagi perusahaan.
13. Menurut kamu, apa yang membedakan perusahaan ini dengan perusahaan sejenis di luar sana?
Dari sepengamatan saya sejauh ini, perusahaan ini selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk pembaca. Kualitas dan kredibilitas sangat di kedepankan.
Di samping itu, lingkungan kerja di perusahaan tidak hanya baik, tapi berjiwa muda sehingga memberikan energi positif baik bagi karyawan, bahkan para pembaca.