Cara Menggunakan Border pada Cell di Aplikasi Microsoft Excel

By Abby Wijaya, Sabtu, 28 Agustus 2021 | 20:00 WIB
Border adalah fitur yang membuat garis pembatas di dalam sebuah tabel. (pixabay)

adjar.id - Apakah Adjarian sering menggunakan aplikasi Microsoft Excel?

Microsoft Excel adalah sebuah software yang dapat membantu kita untuk mengolah data secara masal.

Nah, jika kita menggunakan aplikasi ini kita pasti menyadari bahwa terdapat banyak kotak-kotak kecil bergaris tipis didalam aplikasi ini.

Baca Juga: Cara Menambahkan Video di dalam Presentasi Microsoft Power Point

Garis-garis tipis tersebut bisa kita namakan dengan borderBorder memiliki fungsi untuk highlight informasi atau data tertentu.

Sebagai contoh jika kita ingin highlight harga dari suatu produk, kita bisa menggunakan berbagai macam fitur border di dalam Microsoft Excel.

Nah, kali ini kita akan membahas bagaimana cara menggunakan fitur border pada cell di aplikasi Microsoft Excel.