5 Jenis Jaringan Komputer: PAN, LAN, WAN, CAN, MAN

By Abby Wijaya, Sabtu, 28 Agustus 2021 | 17:30 WIB
Jenis-jenis jaringan komputer ada beragam. (pixabay)

adjar.id - Tahukah Adjaria jenis-jenis jaringan komputer?

Jaringan komputer adalah suatu koneksi yang menghubungkan dua komputer atau lebih.

Dengan terhubungnya komputer, kita bisa melakukan pertukaran informasi, pengiriman data, penerimaan data, dan sebagainya.

O iya, sekarang ini komputer memang sudah menjadi kebutuhan banyak orang. 

Baca Juga: Mengenal Prinsip Dasar dan Cara Kerja dari Teknologi Komputer

Banyak orang yang kegiatannya sehari-hari tidak bisa dipisahkan dari teknologi satu ini.

Nah, untuk lebih mengenal tentang komputer, kali ini kita akan membahas tentang beragam jaringan komputer.

Ingin tahu? Yuk, simak lima jenis jaringan komputer berikut ini!

Jenis-Jenis Jaringan Komputer

1. PAN atau Personal Area Network

Personal Area Network atau PAN adalah jaringan yang memiliki area kecil.

Jaringan ini memiliki luas setidaknya kurang dari sepuluh meter.

Tipe jaringan ini adalah jaringan yang terkoneksi menggunakan jaringan WiFi atau wireless.

2. LAN atau Local Area Network

Jaringan LAN biasanya ada karena di dalam suatu lokasi misalnya rumah ada router atau alat pemancar WiFi.

Baca Juga: Mengenal Jaringan GSM (Global System for Mobile)

LAN ini biasa disebut dengan kabel LAN. Fungsinya adalah menghubungkan laptop atau komputer kita ke internet dengan kecepatan tinggi dan stabil.

O iya, LAN juga dapat digunakan oleh beberapa komputer, jika perangkat router memiliki banyak LAN port, maka beberapa komputer dapat terhubung dengan internet.

3. WAN atau Wide Area Network

WAN adalah jaringan komputer yang membentang di wilayah geografis yang sangat luas.

Skala yang dimiliki WAN sudah mencapai jaringan antarnegara.

WAN dapat berupa koneksi LAN yang menghubungkan ke LAN lain melalui saluran telepon dan gelombang radio.

Internet adalah contoh dari jaringan WAN karena internet dapat menghubungkan kita dengan pengguna lain yang sangat jauh jaraknya dari kita.

4. CAN atau Campus Area Network

Sama seperti namanya, tipe jaringan ini adalah jaringan yang biasanya terdapat di dalam gedung-gedung kampus.

Jaringan ini lebih besar dari LAN, yang hanya dapat menghubungkan satu gedung kampus, tetapi tidak lebih besar dari WAN, yang mana dapat menghubungkan antarnegara.

Jadi CAN adalah tipe jaringan komputer yang dapat menghubungkan antara satu gedung dengan gedung lain dan biasanya digunakan oleh kampus.

Baca Juga: Sejarah Singkat Internet di Dunia, Ternyata Awalnya Hanyalah Sebuah Jaringan Komputer

5. MAN atau Metropolitan Area Network

Tipe jaringan ini adalah jaringan yang menghubungkan antara satu kota dengan kota lain.

Jaringan ini lebih luas dari LAN dan CAN, tetapi masih lebih kecil dari jaringan komputer WAN.

Sebab, tipe jaringan MAN hanya mampu untuk menghubungkan antarkota, bukan antarnegara.

Nah, itulah beberapa jenis jaringan komputer.