Mengenal Pengertian Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)

By Abby Wijaya, Rabu, 25 Agustus 2021 | 10:10 WIB
TIK adalah singkatan dari teknologi informasi dan komunikasi. (pixabay)

adjar.id - Adjarian, kali ini kita akan membahas pengertian dan contoh dari Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), ya. 

Sebelumnya, apakah Adjarian tahu, apa itu TIK?

TIK adalah ilmu yang mempelajari hubungan dengan pengelolaan informasi dan data.

Baik itu pengambilan informasi, pengumpulan, penyimpangan, penyajian maupun penyebaran informasi.

Jika kita pernah menggunakan perangkat seperti smartphone, laptop, tablet, komputer dan perangkat lain, perangkat ini bisa kita sebut dengan istilah TIK. 

Baca Juga: Mengenal Pengertian Teknologi 3D Printer serta Fungsi-Fungsinya

Mengapa begitu? TIK terdiri dari tiga komponen utama, yaitu ada teknologi, kedua informasi, dan ketiga komunikasi. 

Dengan menggunakan perangkat smartphone dan laptop, kita dapat menggunakan ketiga komponen itu menjadi satu.

Maka dari itu perangkat ini disebut dengan perangkat TIK.

Nah, kali ini kita akan membahas pengertian TIK dan juga beserta contoh-contohnya, ya!

 

"TIK adalah singkatan dari teknologi informasi dan komunikasi."

 

Pengertian Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)

Seluruh aktivitas yang menggunakan perangkat teknologi disebut juga dengan teknologi informasi dan komunikasi, lo. 

Teknologi informasi dan komunikasi terbagi menjadi tiga bagian, yaitu teknologi adalah sebuah sarana baik itu alat perangkat keras atau hardware atau perangkat lunak atau software yang digunakan untuk membantu kita.

Selanjutnya ada informasi, informasi adalah sebuah data yang diolah menjadi suatu kabar yang dapat memberikan kita dampak tertentu.

Baca Juga: Mengenal Penyebab Utama Smartphone Kita Eror saat Digunakan

Baik itu informasi netral, baik hingga buruk.

Terakhir ada komunikasi, komunikasi adalah sebuah proses pertukaran informasi dan data melalui pengiriman dan penerimaan pesan dari dua perangkat atau dua orang atau lebih.

Perlu kita ketahui, bahwa TIK berbeda dengan TI atau teknologi informasi.

Jika TI, kita akan lebih fokus untuk mengolah informasi yang sudah ada dan dijadikan sebuah data penting, ya. 

 

"TIK dibagi menjadi 3 bagian, yaitu teknologi, informasi dan komunikasi."

 

Contohnya, data analisis hasil dari penjualan roti bakar di bazaar kelas kita, atau hasil data yang didapatkan saat selesai merangkum hasil kelas online.

Nah, TIK, kita akan lebih fokus membahas teknologi yang ada, seperti smartphone, laptop, tablet, komputer, internet, jaringan wireless, dan lainnya.

Berikut ini, adalah beberapa contoh teknologi informasi dan komunikasi di dalam kehidupan sehari-hari, yaitu:

- Komputer, laptop, tablet, dan, smartphone

- Penggunaan internet

Baca Juga: Asal-Usul Sejarah Penemuan Teknologi Komputer Pertama di Dunia

- Radio

- Televisi

- Telepon

- Telepon kabel, satelit, dan juga konferensi video

Nah Adjarian, itulah pengertian dan beberapa contoh penggunaan TIK di dalam kehidupan sehari-hari kita, ya.

Sekarang, yuk, coba jawab pertanyaan di bawah ini, ya!

  

Pertanyaan
Apa saja bagian-bagian dari TIK?
Petunjuk: Cek halaman 2.