Daftar Negara yang Ada di Benua Amerika dan Nama Ibu Kotanya

By Rahwiku Mahanani, Sabtu, 21 Agustus 2021 | 18:30 WIB
Wilayah benua Amerika terbagi menjadi dua daratan besar, yaitu Amerika Selatan dan Amerika Utara. (pxhere)

adjar.id - Negara apa saja yang ada di Amerika, ya? Apakah Adjarian sudah tahu hafal seluruhnya?

Benua Amerika merupakan salah satu benua di dunia yang menjadi rumah bagi sejumlah negara.

Benua tersebut dibagi menjadi dua dataran besar, yaitu Amerika Selatan dan Amerika Utara.

Nah, untuk wilayahnya, benua Amerika terbagi dalam beberapa wilayah, yakni Amerika Selatan, Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Karibia.

Baca Juga: Jawab Soal Materi IPS Kelas 9 SMP, Negara yang Berada pada Wilayah Benua Amerika

Luas daratan Amerika Selatan kurang lebih mencapai 17.840.000 kilometer persegi.

Sementara itu, luas Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Karibia ialah sekitar 30.370.000 kilometer persegi.

Nah, berikut ini daftar negara di Amerika beserta nama masing-masing ibu kotanya. Simak, yuk!

Daftar Negara di Amerika Utara

1. Amerika Serikat (Washington DC)

2. Kanada (Ottawa)

3. Meksiko (Mexico City)

Daftar Negara di Amerika Tengah

1. El Salvador (San Salvador)

2. Guatemala (Guatemala City)

3. Honduras (Belize)

4. Kosta Rika (San Jose)

Baca Juga: Daftar Negara yang Ada di Eropa dan Nama Ibu Kotanya

5. Nikaragua (Managua)

6. Panama (Panama City)

Daftar Negara di Karibia

1. Dominica (Santo Domingo)

2. Haiti (Port Au Prince)

3. Jamaika (Kingston)

4. Kuba (Havana)

5. Puerto Rico (San Juan)

Daftar Negara di Amerika Selatan

1. Argentina (Buenos Aires)

2. Bolivia (Lapaz)

3. Brasil (Brasilia)

4. Chili (Santiago)

5. Colombia (Bogota)

6. Ecuador (Quito)

7. Guyana (Georgetown)

Baca Juga: Daftar Negara yang Ada di Afrika dan Masing-Masing Ibu Kotanya

8. Guyana Perancis (Cayenne)

9. Paraguay (Asuncion)

10. Peru (Lima)

11. Suriname (Paramaribo)

12. Uruguay (Montevideo)

13. Venezuela (Caracas)

Nah, itulah daftar negara di benua Amerika, Adjarian.