Mengenal Struktur Teks Prosedur dan Contohnya, Materi Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA

By Nabil Adlani, Kamis, 19 Agustus 2021 | 12:40 WIB
Pada penulisannya, terdapat struktur teks prosedur untuk mempermudah dalam pembuatan teks. (pxhere)

adjar.id – Adjarian pernah melakukan suatu kegiatan dengan membaca tata cara dalam melakukannya?

Nah, teks yang dibaca tersebut merupakan contoh dari teks prosedur.

Kali ini kita akan membahas mengenai struktur teks prosedur dan contoh teks prosedur yang merupakan salah satu materi bahasa Indonesia kelas 11 SMA bab 1.

Teks prosedur sendiri merupakan suatu bentuk karangan yang menunjukkan petunjuk teknis untuk membuat sesuatu.

Baca Juga: Mengenal Beberapa Contoh Teks Laporan Hasil Observasi, Materi Bahasa Indonesia Kelas 10

Selain itu, dalam teks prosedur juga terdapat urutan yang ditentukan untuk menyelesaikan kegiatan tersebut.

Nah, penulisan teks prosedur ini tidak sembarangan, lo. Ada struktur teks prosedur yang menjadi kaidah dalam penulisan teks prosedur.

Yuk, kita simak penjelasan mengenai struktur teks prosedur dan contoh teks prosedur berikut ini!

 

“Teks prosedur bisa membantu kita untuk melakukan berbagai hal, seperti cara melakukan sesuatu atau melakukan aktivitas.”