Cara Mudah Mengecilkan Ukuran Foto Tanpa Mengurangi Kualitasnya

By Abby Wijaya, Rabu, 18 Agustus 2021 | 19:40 WIB
Kita bisa melakukan beberapa cara untuk mengecilkan ukuran foto yang terlalu besar. (pixabay)

adjar.id - Apakah Adjarian memiliki banyak koleksi foto dan video?

Mengoleksi foto dan video memang hal menyenangkan karena di sanalah beragam kenangan kita tersimpan.

Sayangnya, tidak jarang foto dan video memiliki ukuran yang besar sehingga sangat memakan memori.

Namun, tak perlu khawatir karena sebenarnya kita bisa mengecilkan ukuran foto.

Baca Juga: Cara Membersihkan Perangkat Keyboard Komputer dengan Baik dan Benar

Yap, kali ini kita akan membahas cara mengecilkan ukuran foto, Adjarian.

Nah, untuk mengecilkan ukuran foto, ada beberapa langkah yang perlu kita lakukan baik jika kita menggunakan aplikasi maupun tools online.

Yuk, kita simak langkah-langkahnya berikut ini!