Mengenal Salah Satu Negara ASEAN Filipina, Materi IPS Kelas 8 SMP

By Aisha Amira, Selasa, 17 Agustus 2021 | 08:30 WIB
Ninoy Aquino adalah bandar udara milik negara Filipina. (pixabay)

Bentang Alam Negara Filipina

Negara Filipina dikelilingi oleh pegunungan dengan ukuran pesisir yang terbilang cukup sempit. 

Titik terendah negara Filipina terletak di Palung Marina dengan kedalaman 10.539 m yang terletak di lepas pantai Pulau Mindanao.

Sedangkan, untuk titik tertinggi negara Filipina terletak di Gunung Apo, dengan ketinggian 2954 mdpal. 

Baca Juga: Mengenal Salah Satu Negara ASEAN Malaysia, Materi IPS Kelas 8 SMP

O iya negara Filipina juga memiliki beberapa pulau besar, yaitu Pulau Luzon, Mindanao, Mindoro, Bohol, Pahlawan, dan Cebu. 

Negara Filipina juga memiliki beberapa sungai utama, yaitu Cagayan, Pampangan, Agno di Luzon, dan Agusan di Mindanao. 

Nah Adjarian, itulah pengenalan salah satu negara ASEAN, yaitu Filipina, ya. 

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!

 

Pertanyaan

Sebutkan bahasa resmi yang digunakan oleh masyarakat Filipina!

Petunjuk: Cek halaman 1.