Cara Menghitung Bilangan Sifat Komutatif, Matematika Kelas 1 SD

By Abby Wijaya, Senin, 16 Agustus 2021 | 10:45 WIB
Komutatif adalah sebuah sifat yang berlaku hanya pada operasi bilangan penjumlahan dan perkalian. (pixabay)

adjar.id - Apakah Adjarian sudah mempelajari cara untuk menghitung bilangan dengan sifat komutatif?

Nah, menghitung bilangan dengan sifat komutatif adalah salah satu materi pelajaran kelas 1-3 SD, ya.

Sifat komutatif dalam pelajaran matematika hanya dapat bekerja di penjumlahan dan perkalian saja, ya. 

Sifat komutatif adalah melakukan pertukaran angka atau membalik angka belakangnya ke depan dan sebaliknya.

Baca Juga: Contoh Soal, Jawaban, dan Pembahasan Bilangan Genap dan Ganjil

Walaupun, kita sudah mengubah posisi angka tersebut, kita tidak dapat mengubah hasil yang diberikan.

Lalu, bagaimanakah dengan operasi bilangan pembagian dan pengurangan?

Operasi bilangan jenis ini adalah operasi yang bersifat non komutatif, ya, Adjarian. 

Operasi non komutatif tidak dapat memindahkan bilangan atau melakukan pertukarang bilangan karena hasilnya akan berbeda. 

 

"Sifat komutatif dalam bilangan adalah melakukan pertukaran bilangan."