Mengenal Perbedaan Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung pada Paragraf

By Nabil Adlani, Sabtu, 14 Agustus 2021 | 13:00 WIB
Gagasan pokok dan gagasan pendukung adalah dua hal yang berbeda dan saling melengkapi dalam suatu paragraf. (pixabay)

adjar.id – Adjarian dalam suatu bacaan kita mengenal istilah gagasan pokok dan gagasan pendukung.

Nah, tahukah Adjarian apa perbedaan gagasan pokok dan gagasan pendukung?

Gagasan pokok dan gagasan pendukung ini merupakan unsur penting dalam menyusun suatu paragraf.

Untuk mengetahui suatu gagasan pokok kita harus memahami paragraf suatu bacaan dengan baik.

Baca Juga: Mengenal Cara Menentukan Ide Pokok Dalam Paragraf Bahasa Indonesia

O iya, menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, gagasan sendiri merupakan sebuah hasil pemikiran atau ide.

Gagasan pokok bisanya menjadi kalimat inti dalam suatu paragraf, sedangkan gagasan pendukung adalah penjelasan dari gagasan pokok.

Nah, supaya lebih jelas, kita cari tahu perbedaan gagasan pokok dan gagasan pendukung, yuk!

 

“Paragraf tersusun dari adanya dua unsur yaitu gagasan pokok dan gagasan pendukung.”