adjar.id - Kita sebagai manusia mengalami pertumbuhan dan perkembangan, Adjarian.
Dari waktu ke waktu kita bertambah tinggi badan dan berat badan. Kemampuan motorik, kemampuan membaca, dan berbagai kemampuan lain yang kita miliki juga terus berubah.
Nah, hal-hal semacam itu dipengaruhi oleh pertumbuhan dan perkembangan.
O iya, sebenarnya apa perbedaan pertumbuhan dan perkembangan, ya?
Baca Juga: Menulis Pertumbuhan Ayam, Kelas 3 Tema 1 Subtema 3 Pembelajaran 1
Meski sering dikira sama, sebenarnya keduanya adalah hal yang berbeda, lo.
Kali ini kita akan membahas lebih dalam tentang apa itu pertumbuhan dan apa itu perkembangan.
Dengan begitu, kita bisa mengetahui perbedaan pertumbuhan dan perkembangan.
"Manusia mengalami pertumbuhan dan perkembangan."
Apa Itu Pertumbuhan?
Pertumbuhan berarti bertambahnya ukuran tinggi dan berat badan.
Manusia mengalami pertumbuhan sejak masih berada di dalam kandungan, Adjarian.
Pertumbuhan tersebut terus berlanjut hingga kita manusia menjadi dewasa.
Bagaimana setelah manusia menjadi dewasa?
Nah, setelah dewasa, pertumbuhan kita sebagai manusia akan berhenti.
Baca Juga: Mencermati Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia, Kelas 3 Tema 1
O iya, pertumbuhan setiap orang bisa berbeda-beda karena dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti genetik, asupan makanan, kebiasaan olahraga, dan pola hidup secara keseluruhan.
Yap, asupan makanan memang menjadi salah satu faktor penting dalam pertumbuhan seseorang.
Makanya, orang tua selalu mengajarkan kita untuk makan yang sehat dan cukup, karena itu akan mendukung pertumbuhan tubuh.
"Pertumbuhan manusia berlangsung sejak di dalam kandungan dan berhenti ketika dewasa."
Apa Itu Perkembangan?
Selain bertumbuh, manusia juga berkembang.
Perkembangan manusia mencakup perubahan dalam hal kecakapan dan kematangan baik mental maupun fisik.
Jika pertumbuhan manusia berhenti ketika dewasa, perkembangan manusia akan terus berlangsung, Adjarian.
Yap, dari waktu ke waktu manusia akan terus mengalami perkembangan pikiran dan juga emosi.
dan akhirnya bisa merangkan dan kemudian secara perlahan bisa berjalan, bahkan berlari.
Baca Juga: Menulis Cerita Tentang Perkembangan Diri, Kelas 3 Tema 1 Subtema 2
Nah, contoh perkembangan manusia di antaranya adalah ketika bayi, manusia belum bisa bergerak, berjalan, ataupun makan sendiri. Bayi masih sangat bergantung pada orang lain.
Nah, seiring berjalannya waktu, bayi berkembang
Sebelumnya bayi tidak bisa makan sendiri, tapi setelah menjadi anak-anak, mereka bisa makan sendiri tanpa perlu disiapkan dan disuapi.
"Proses perkembangan manusia tidak akan berhenti dan akan berlangsung selamanya."
Hal itu dapat terjadi karena adanya perkembangan kemampuan seiring dengan bertambahnya usia.
O iya, sama seperti pertumbuhan, perkembangan setiap manusia juga berbeda dan dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti faktor genetik, asupan makanan, kebiasaan olahraga, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Mengenal Definisi, Faktor, Pertumbuhan, dan Perkembangan Makhluk Hidup
Nah, itulah penjelasan tentang apa itu pertumbuhan dan apa itu perkembangan.
Sekarang, Adjarian sudah mendapatkan gambaran tentang perbedaan pertumbuhan dan perkembangan, bukan?
Kalau sudah, yuk, jawab pertanyaan berikut!
Pertanyaan |
Apakah pertumbuhan dan perkembangan manusia berlangsung selamanya? |
Petunjuk: Cek halaman 1-3. |