Reproduksi Aseksual Alami pada Tumbuhan, Materi IPA Kelas 9 SMP

By Nabil Adlani, Rabu, 25 Agustus 2021 | 07:30 WIB
Salah satu reproduksi pada tumbuhan adalah reproduksi aseksual alami. (pixabay)

adjar.id – Proses reproduksi pada tumbuhan terjadi melalui dua cara, salah satunya reproduksi aseksual alami.

Nah, proses reproduksi aseksual pada tumbuhan bisa disebut juga sebagai reproduksi secara vegetatif.

Proses reproduksi ini disebut reproduksi aseksual karena tumbuhan bisa menghasilkan individu baru tanpa adanya proses fertilisasi.

Baca Juga: Contoh Bagian Tumbuhan yang Berfungsi sebagai Alat Perkembangbiakan Vegetatif Alami

Proses fertilisasi merupakan proses peleburan inti sel sperma dengan sel telur yang akan membentuk zigot.

Seperti yang dijelaskan di awal, bahwa salah satu cara reproduksi tumbuhan adalah reproduksi aseksual alami.

Kali ini kita akan membahas mengenai reproduksi aseksual alami pada tumbuhan yang merupakan materi IPA kelas 9 bab 2.

Yuk, kita simak penjelasannya berikut ini!

“Tumbuhan bisa melakukan reproduksi aseksual disebabkan oleh kemampuan sel-sel tumbuhan untuk berkembang menjadi berbagai sel penyusul jaringan dan organ.”