Kosakata Pekerjaan Rumah Tangga (Household Chore) dalam Bahasa Inggris

By Aldita Prafitasari, Minggu, 15 Agustus 2021 | 08:00 WIB
Dalam bahasa Inggris kita menyebut pekerjaan rumah tangga dengan household chore. (pixabay)

adjar.id - Apakah Adjarian pernah melakukan pekerjaan rumah tangga seperti menyapu dan mengepel?

Membersihkan rumah adalah tanggung jawab semua penghuni rumah.

Oleh sebab itu, kita harus saling membantu demi menjaga kebersihan dan kenyamanan rumah.

Nah, tapi apakah Adjarian tahu istilah-istilah yang digunakan untuk menunjukkan pekerjaan rumah tangga dalam bahasa Inggris?

Baca Juga: Kosakata Penampilan Manusia (People Appearance) dalam Bahasa Inggris

Kita menggunakan kata kerja yang diikuti dengan benda yang menjadi objek pekerjaan.

Misalnya, menggunakan kata fold untuk melipat dan blanket untuk selimut, maka menjadi fold the blanket.

Agar semakin mudah untuk menceritakan kegiatan sehari-hari kita di rumah, yuk, kita pelajari kosakata pekerjaan rumah tangga atau household chore vocabulary dalam bahasa Inggris!

 

"Dalam bahasa Inggris ungkapan pekerjaan rumah tangga disebut dengan household chore."

 

Kosakata Pekerjaan Rumah Tangga atau Household Chore dalam Bahasa Inggris

Mop the Floor: Mengepel Lantai

Sweep: Menyapu

Wash the Dishes: Mencuci Piring

Cook: Memasak

Iron: Menyetrika

Open the Window: Membuka Jendela

Turn Off the Lamp: Mematikan Lampu

Tidy Up: Merapikan 

Baca Juga: Kosakata Olahraga dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh Kalimatnya

Fold the Blanket: Melipat Selimut

Make a Breakfast: Membuat Sarapan

Wash Clothes: Mencuci Baju

Plant the Flower: Menanam Bunga

Water the Flower: Menyiram Bunga

Wash Motorcycle: Mencuci Motor

Prepare the Lunch: Menyiapkan Makan Siang

Peel the Union: Mengupas Bawang 

Mow the Lawn: Memotong Rumput

Wipe the Dishes: Mengelap Piring

Clean the Bath: Membersihkan Bak Mandi

Wash the Laundry: Mencuci Cucian

Hang the Laundry: Menjemur Cucian

Take Out the Rubbish: Membuang Sampah

Dry the Dishes: Mengeringkan Piring

Paint the Walls: Mengecat Tembok

Baca Juga: Kosakata Aktivitas Sehari-hari di Rumah dalam Bahasa Inggris

Dust the Furniture: Membersihkan Perabotan

Pick Up the Clothes: Mengangkat Pakaian

Set the Table: Menata Meja

Turn On the Lamp: Menyalakan Lampu

Turn Off the Lamp: Mematikan Lampu

Feed the Pet: Memberi Makan Hewan Peliharaan

 

"Bahasa Inggris dari mengelap piring adalah wipe the dishes sementara untuk mengeringkan piring adalah dry the dishes."

 

Contoh Kalimat Menggunakan Kosakata Pekerjaan Rumah Tangga atau Household Chore dalam Bahasa Inggris

- At my house, my father and mother help each other with housework. Mom cooks and dad washes the dishes.

Di rumahku, ayah dan ibuku saling membantu mengerjakan pekerjaan rumah. Ibu memasak dan ayah mencuci piring.

I'll catch up with you in a minute, I have to help my mom sweep and mop first.

Baca Juga: Kosakata Pancaindra Manusia atau Human Senses dalam Bahasa Inggris

Aku akan menyusulmu sebentar lagi, aku harus membantu ibuku menyapu dan mengepel terlebih dahulu.

It was very difficult for my sister to be told to clean her room, every day my father and mother had to scold her for just tidying the mattress and sweeping the floor.

- Adikku sangat susah disuruh membersihkan kamarnya, setiap hari ayah dan ibuku harus memarahinya untuk sekedar merapikan kasur dan menyapu lantai.

Nah, itulah kosakata pekerjaan rumah tangga dalam bahasa Inggris atau household chore beserta contoh kalimatnya.

Yuk, sekarang kita jawab pertanyaan berikut!

 

Pertanyaan
Pekerjaan rumah tangga apa yang kamu lakukan di rumah? Sebutkan dalam bahasa Inggris.
Petunjuk: Cek halaman 2 dan 3.