adjar.id - Adjarian sering menggunakan laptop?
Yap, laptop memang memudahkan kita untuk mengerjakan beberapa hal, seperti menulis tugas sekolah, browsing mater, dan lain sebagainya.
Selain itu, laptop juga dapat membuat kita lebih nyaman saat mengikuti kelas online.
Sebab, sama seperti ponsel, saat ini hampir setiap laptop sudah dilengkapi dengan kamera yang mumpuni.
Baca Juga: Cara Mengaktifkan Fitur Kamera Pada Laptop yang Kita Gunakan
Namun, bagaimana jika kamera pada laptop tidak mau menyala atau tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya?
Nah, rupanya ada beberapa cara untuk memperbaiki kamera laptop yang tidak berfungsi, Adjarian.
Ingin tahu caranya? Simak empat cara mengatasi kamera laptop yang tidak berfungsi berikut ini, yuk!
1. Instal Ulang Driver Kamera Laptop
Driver adalah sebuah tools yang dapat membantu agar aplikasi seperti kamera tetap up to date dan tetap memiliki fitur-fitur terbaru setiap ada update.
Selain fitur, driver dapat membantu untuk menangani masalah atau bug yang ada pada kamera.
Nah, jika ada masalah terkait kamera laptop kita, melakukan instal ulang driver kamera bisa menjadi salah satu pilihan.
Baca Juga: Cara Mengubah Background Zoom saat Meeting dengan Smartphone atau Laptop
2. Update Melalui Device Manager
Device manager adalah tempat di mana perangkat-perangkat yang terdeteksi tersimpan di sana.
Nah, jika mengalami masalah pada kamera laptop, kita bisa membuka device manager.
Klik kanan dan pilih properties, selanjutnya klik pilihan device manager dan cari camera atau kamera laptop.
Jika sudah ketemu, klik kanan kamera dan pilih update driver. Tunggu hingga selesai dan coba restart laptop kita.
3. Instal Ulang Laptop
Jika cara pertama dan kan kedua tidak berhasil, kita bisa mencoba untuk melakukan instal ulang laptop.
Biasanya kesalahan kamera ini terdapat di dalam registry atau kode tersembunyi yang ada di dalam laptop.
Dengan melakukan instal ulang, kita perlu memasang driver kamera secara manual agar kamera laptop dapat bekerja.
Baca Juga: Memahami Macam-Macam Kode Huruf yang Ada pada CPU Laptop atau Komputer
4. Kunjungi Service Center
Jika sudah mencoba beberapa cara alternatif tersebut dan belum berhasil, kita bisa mengunjungi service center.
Di sana, kamera laptop kita dapat diperiksa dan diperbaiki.
Nah, itu adalah beberapa cara mengatasi kamera laptop yang tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya.