Jenis-Jenis Mekanisme Transpor Pada Sel, Materi Biologi Kelas 11 SMA

By Nabil Adlani, Selasa, 10 Agustus 2021 | 12:40 WIB
Sel membutuhkan bahan untuk proses metabolisme yang membuat adanya mekanisme transpor sel. (freepik)

adjar.id – Adjarian pernah mendengar istilah mekanisme traspor sel?

Mekanisme transpor sel itu adalah sebuah mekanisme sel memperoleh bahan-bahan yang dibutuhkan untuk proses metabolisme dari lingkungan luar sel.

Nah, kali ini kita akan membahas mengenai mekanisme transpor pada sel yang merupakan materi biologi kelas 11 bab 1.

Baca Juga: Mengenal Hormon Pertumbuhan pada Tumbuhan, Materi Biologi Kelas 12 SMA

Mekanisme transpor sel terjadi karena ketidakmampuan sel untuk hidup sendiri, maka dari itu sel memperoleh bahan-bahan untuk metabolisme dari lingkungan luar.

O iya, selain mengambil bahan-bahan dari luar sel, sisa-sisa hasil metabolisme juga akan dibuang ke luar oleh sel.

Zat-zat dari luar sel akan masuk melalui membran sel yang dilakukan dengan berbagai mekanisme.

Yuk, kita simak penjelasan mengenai jenis-jenis mekanisme transpor pada sel berikut ini!

“Mekanisme transpor sel terjadi karena kebutuhan sel untuk memperoleh bahan-bahan metabolisme.”