adjar.id – Adjarian pernah melihat gambar-gambar kartun atau gambar karikatur?
Nah, dua jenis gambar tersebut termasuk ke dalam gambar ilustrasi.
Kali ini kita akan membahas mengenai gambar ilustrasi dan jenis-jenis gambar ilustrasi yang merupakan materi seni budaya kelas 8 SMP bab 2.
Gambar ilustrasi sendiri merupakan gambar yang memperjelas ide narasi atau cerita, yang bertujuan untuk memperkuat, mempertegas, dan memperindah suatu narasi atau cerita.
Baca Juga: Mengenal Seni Lukis dan Aliran Gaya Lukisan, Materi Seni Budaya Kelas 9 SMP
O iya, gambar ilustrasi juga berfungsi untuk menghidupkan sebuah cerita.
Nah, gambar ilustrasi yang baik merupakan ilustrasi yang bisa membantu pembaca untuk berimajinasi tentang suatu cerita dan juga memahami suatu narasi.
Terdapat jenis-jenis gambar ilustrasi juga, lo, Adjarian.
Yuk, kita simak penjelasan mengenai jenis-jenis gambar ilustrasi berikut ini!
“Objek dari gambar ilustrasi bisa berupa hewan, tumbuhan, dan juga manusia.”
Jenis-Jenis Gambar Ilustrasi
Gambar ilustrasi sendiri bisa dibuat dengan berbagai cara, bisa dengan manual atau memakai teknologi digital.
Berikut ini adalah jenis-jenis gambar ilustrasi, yaitu:
1. Kartun
Bentuk ilustrasi kartun bisa berupa tokoh hewan ataupun manusia yang berisi cerita-cerita yang menghibur
Contoh tokoh kartun seperti kancil, buaya dan lain sebagainya.
Baca Juga: Menggambar Model dan Prinsip-Prinsip Menggambar Model
2. Karikatur
Gambar karikatur membuat karakter yang unik,lucu, dan dilebih-lebihkan biasanya mengandung sindirian atau kritikan.
Objek gambar karikatur sendiri bisa diambil dari tokoh manusia ataupun hewan.
3. Komik
Jenis gambar ilustrasi berikutnya yaitu komik yang merupakan gambar yang memiliki alur cerita dan juga saling melengkapi.
O iya, bentuk komik bisa berupa buku atau lembaran gambar.
“Kartun merupakan salah satu jenis gambar ilustrasi yang bisa berupa hewan, ataupun manusia.”
4. Ilustrasi Karya Sastra
Gambar ilustrasi karya sastra digunakan untuk menarik minat pembaca terhadap suatu karya sastra, baik puisi, cerpen, ataupun sajak.
Gambar ilustrasi ini berfungsi untuk mempertegas isi atau narasi dari karya sastra tersebut.
Selain itu, adanya gambar ilustrasi membuat tulisan atau narasi pada karya sastra terlihat lebih kuat dan menarik.
Baca Juga: Mengenal Tema-Tema pada Seni Rupa Murni, Materi Seni Budaya Kelas 9
5. Vignette
Vignette merupakan gambar ilustrasi yang bentuknya sebagai dekoratif.
Nah, fungsi vignette ini, yaitu untuk mengisi ruang kosong yang ada di dalam kertas narasi.
Itulah tadi pengenalan kita dengan gambar ilustrasi dan juga jenis-jenis gambar ilustrasi yang merupakan materi seni budaya kelas 8 SMP bab 2.
Sekarang, yuk, kita coba jawab soal di bawah ini, ya!
Pertanyaan |
Apa yang dimaksud sebagai gambar ilustrasi karikatur? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |