Pengertian Framework dan Jenis-Jenis Framework

By Abby Wijaya, Rabu, 11 Agustus 2021 | 07:40 WIB
Framework dibutuhkan untuk membuat website atau aplikasi. (pixabay)

adjar.id - Tahukah Adjarian apa itu framework?

Framework adalah sebuah kerangka kerja. Fungsi framework membantu kita untuk membuat aplikasi ataupun website.

Nah, kerangka kerja ini memiliki tujuan agar kode pemrograman kita bisa lebih terstruktur dan tersusun rapi, sehingga kita tidak bingung saat melihat pekerjaan kita sendiri.

Selain tidak membuat bingung, kita pun dapat lebih mudah membedakan group manakah yang perlu perbaikan.

Baca Juga: Fungsi Framework dalam Perancangan dan Pembuatan Aplikasi atau Website

Nah, sebenarnya mengapa kita perlu mempelajari soal framework?

Framework ini perlu dipelajari agar kita memiliki pondasi dan dasar sebelum kita mulai belajar kode pemrograman.

O iya, ada beberapa jenis framework, lo.

Simak, yuk, jenis-jenis framework berikut ini!