adjar.id -Adjarian, kali ini kita akan mencoba mencatat gagasan pokok dan gagasan pendukung pada teks Wedang Jahe Buatan Ibu.
Menentukan gagasan pokok dan gagasan pendukung dari Wedang Jahe Buatan Ibu merupakan salah satu pembelajaran di buku tematik kelas 4 tema 1 subtema 3.
Tidak usah lama-lama, yuk, kita cari tahu bersama!
Baca Juga: Jawab Soal Kelas 4 SD Tema 1, Menentukan Ide Pokok Teks 'Fahombo Batu'
Menentukan Gagasan Pokok dan Gagasan Pendukung Teks Wedang Jahe Buatan Ibu
Gagasan pokok dan gagasan pendukung paragraf ke-1
Pada paragraf ke-1, ide pokok berada di awal paragraf: Siang ini hujan turun deras sekali.
Gagasan pendukungnya adalah kejadian yang menceritakan akibat dari hujan deras tersebut.
Gagasan pendukung menjelaskan, hujan membuat Udin yang baru pulang sekolah menjadi basah kuyup.
Kedinginan membuat Udin merasa kurang sehat. Padahal besok Udin akan melakukan ulangan matematika.
Melihat hal tersebut ibu segera membuatkan wedang jahe pada Udin. Wedang jahe dapat membuat tubuh Udin menjadi hangat.
Baca Juga: Menceritakan Pengalaman Bermain Engklek, Kelas 4 Tema 1 Subtema 3
Gagasan pokok dan gagasan pendukung paragraf ke-2
Gagasan pokok pada paragraf ke-2 berada di awal, yakni mengenai bahan-bahan pembuatan wedang jahe.
Bahan pembuatan wedang jahe adalah jahe dan gula pasir atau gula merah.
Gagasan pendukungnya memberitahu kita bahwa wedang jahe lebih baik diminum setelah mendidih.
O iya, di sini dijelaskan pula bahwa ibu Udin sudah sering membuat wedang jahe.
Pada acara kampung pun ibu Udin sering menghidangkan wedang jahe bagi para warga.
Baca Juga: Jawab Soal 'Mozaik Kreasi Bersama', Kelas 4 Tema 1 Subtema 3
Gagasan pokok dan gagasan pendukung paragraf ke-3
Pada paragraf ketiga dijelaskan lama waktu ibu membuat wedang jahe.
Di sini dinyatakan bahwa tak sampai satu jam untuk ibu dapat membuat wedang jahe.
Pada paragraf ketiga ini pula kita membaca efek wedang jahe buatan ibu di tubuh Udin. Akibat wedang jahe, tubuh Udin menjadi hangat dan segar kembali.
Itulah gagasan pokok dan gagasan pendukung teks Wedang Jahe Buatan Ibu.