Memahami Macam-Macam Kode Huruf yang Ada pada CPU Laptop atau Komputer

By Abby Wijaya, Jumat, 6 Agustus 2021 | 13:00 WIB
Kode huruf dari CPU di komputer atau laptop memiliki arti tersendiri. (pixabay)

adjar.id - Di masa pandemi seperti sekarang ini, mungkin banyak Adjarian yang jadi membutuhkan laptop atau komputer.

Laptop atau komputer memang diperlukan untuk mengikuti pelajaran jarak jauh.

O iya, tahukah Adjarian kalau di dalam laptop dan komputer, ada komponen yang dinamakan dengan prosesor atau CPU?

Baca Juga: Mengenal 5 Jenis Komputer yang Banyak Digunakan di Seluruh Dunia

Komponen ini memiliki banyak seri dan nomor yang berbeda tergantung dengan generasi dari prosesor tersebut.

Nah, sebenarnya apa arti dari kode huruf di belakang seri prosesor tersebut, ya?

Yuk, kita cari tahu perbedaan kode yang ada di dalam sebuah prosesor!

1. Huruf K

Ada jenis prosesor yang memiliki akhiran huruf K.

Huruf tersebut memiliki arti bahwa prosesor ini dapat melakukan aksi overclock.

Nah, yang dimaksud dengan overclock adalah sebuah fitur di mana kita bisa meningkatkan performa prosesor kita secara manual.

Baca Juga: Cara Menghilangkah Objek yang Tidak Diinginkan pada Gambar atau Foto Menggunakan Aplikasi Photoshop

2. Huruf H

Selanjutnya ada huruf H di belakang seri prosesor.

Huruf H ini memiliki arti high performance graphic yang artinya adalah kekuatan grafis yang tinggi.

Huruf H biasanya ada di dalam laptop dan difokuskan agar kerja layar laptop tetap optimal dan dapat menampilkan warna yang baik.

3. Huruf U

Huruf U dalam prosesor memiliki arti yaitu ultra low power, artinya adalah prosesor ini memiliki kapasitas kekuatan yang tidak terlalu besar.

Nah, jenis prosesor ini biasanya digunakan di laptop yang memiliki kapasitas baterai yang kecil.

Oleh karena kekuatan prosesor tidak besar, maka baterai dari laptop akan lebih tahan lama.

Baca Juga: Cara Mudah Mencegah Laptop agar Tidak Overheat atau Terlalu Panas

4. Huruf F

Nah, yang terakhir ada huruf F,

Huruf F adalah sebuah tipe prosesor yang di dalamnya tidak memiliki kartu grafis atau VGA.

Jika menggunakan prosesor dengan huruf F di belakangnya, kita perlu siapkan budget untuk membeli sebuah VGA agar komputer dapat berjalan dengan baik, Adjarian.

Nah, itulah beberapa kode huruf di CPU pada prosesor Intel.