Mengenal Unsur-Unsur Seni Rupa, Materi Seni Budaya kelas 10 SMA

By Nabil Adlani, Rabu, 4 Agustus 2021 | 13:30 WIB
Terdapat unsur-unsur seni rupa yang digunakan pembuat karya untuk mengolah hasil karyanya. (freepik)

adjar.id – Adjarian tidak familier dengan istilah seni rupa, kan?

Seni rupa sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu seni rupa dua dimensi dan seni rupa tiga dimensi.

Nah, kali kita akan membahas mengenai unsur-unsur seni rupa yang merupakan materi seni budaya kelas 10 SMA bab 1.

Baca Juga: Ruang Lingkup Seni Lukis dan Unsur Visualnya, Salah Satunya Warna

Seni rupa sendiri adalah cabang seni yang menghasilkan karya seni yang bisa dilihat oleh mata.

O iya, dalam pembuatan karya seni rupa terdapat proses perancangan yang mempertimbangkan aspek kerupaan dalam karya seni.

Seniman untuk menghasilkan karya akan mengolah unsur-unsur seni rupa, baik yang sifatnya fisik ataupun non fisik.

Yuk, kita simak penjelasan mengenai unsur-unsur seni rupa berikut ini!

“Unsur fisik dapat langsung dilihat, sedangkan unsur non fisik adalah kaidah yang digunakan untuk menempatkan unsur fisik dalam karya seni.”

 

Unsur-Unsur Seni Rupa

Berikut ini adalah unsur-unsur seni rupa, yaitu:

1. Raut

Raut merupakan unsur seni rupa yang tampak, wujud, atau potongan dari suatu objek yang digunakan dalam seni rupa.

Raut sebagai bidang yang digunakan untuk menunjuk wujud benda yang bentuknya pipih, sementara bangun untuk benda yang memiliki volume.

Baca Juga: Mengenal Pengertian Seni dan Seni Rupa, Fungsi, serta Jenis-jenisnya

2. Garis

Garis merupakan unsur fisik yang penting dan mendasari pewujudan sebuah karya dalam seni rupa.

O iya, garis mempunyai dimensi yang memanjang dan sifat khusus, seperti pendek, vertikal, panjang, lurus, dan lainnya.

Selain itu, garis juga bisa sebagai media untuk mengomunikasikan suatu gagasan serti ekspresi diri.

Garis yang dihasilkan alat yang berbeda juga dapat menghasilkan karakter yang berbeda juga, lo.

“Perbedaan garis yang dihasilkan alat, seperti pensil atau spidol memiliki karakter yang berbeda.”

 

3. Tekstur

Tekstur merupakan usur seni rupa yang berfungsi untuk menunjukkan kualitas taktis dari penggambaran struktur objek.

Tekstur sendiri terbagi menjadi dua, yaitu:

- Tekstur asli, merupakan penggambaran ketinggian permukaan objek yang nyata.

- Tektur buatan, merupakan kesan permukaan objek yang dibuat dengan mengolah ruang, terang gelap, warna, dan juga garis.

Baca Juga: Mengenal Seni Rupa Ragam Hias, Pola, dan Jenis-Jenis Motifnya

4. Warna

Warna dalam unsur seni rupa terbagi menjadi tiga warna pokok, yaitu kuning, biru, dan merah.

Nah, saat kita berkarya dalam seni rupa, ada beberapa teknik warna yang digunakan.

Teknik warna yang digunakan yaitu pewarnaan secara murni, monokromatik, harmonis, heraldis, dan polikromatik.

“Warna menjadi unsur seni rupa yang menarik karena bisa memperjelas kesan yang ingin disampai pembuat karya.”

 

5. Gelap Terang

Gelap terang merupakan unsur seni rupa yang bisa didapatkan karena adanya perbedaan intensitas cahaya pada objek.

Nah, perbedaan warna ini dapat menentukan muncul atau tidaknya warna yang berbeda dari gelap menuju terang.

Objek yang terkena cahaya akan memiliki warna yang jauh lebih terang dibandingkan dengan objek yang tidak terkena sinar cahaya.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Drama: Pengertian, Struktur, dan Jenis-Jenisnya

6. Ruang

Ruang merupakan unsur seni rupa yang digunakan untuk memberikan kesan dimensi pada objek yang dibuat.

Kesan ruang bisa dibuat dengan menerapkan teknik menggambar perspektif dan melakukan perbedaan intensitas warna.

Nah, Adjarian itulah unsur-unsur seni rupa yang bisa kita gunakan dalam membuat karya seni rupa yang wajib kita pelajari.

Sekarang, yuk, coba jawab pertanyaan di bawah ini, ya!

 

Pertanyaan

Apakah fungsi tektur pada unsur seni rupa?

Petunjuk: Cek halaman 3.