Jawab Soal Kelas 5 Tema 1, Kondisi Geografis Pulau Sulawesi Berdasarkan Peta

By Rahwiku Mahanani, Rabu, 4 Agustus 2021 | 07:00 WIB
Pulau Sulawesi adalah salah satu pulau besar di Indonesia. (piqsels)

adjar.id - Apakah Adjarian sudah tahu bagaimana kondisi geografis Pulau Sulawesi berdasarkan peta?

Pada buku tematik kelas 5 tema 1 subtema 1 pembelajaran 4 halaman 34, kita diminta untuk menuliskan kondisi geografis Pulau Sulawesi berdasarkan peta.

O iya, letak astronomis Pulau Sulawesi berada di 2°08' LU dan 170° 17' BT.

Sebelumnya, kita juga sudah belajar menuliskan kondisi geografis beberapa pulau besar di Indonesia di antaranya seperti Pulau Sumatra, Pulau Jawa, dan Pulau Kalimantan.

Baca Juga: Jawab Soal Apa Bentang secara Umum Pulau Sulawesi? Kelas 5 Tema 1

Nah, sama seperti beberapa pulau lainnya, kita akan membahas beberapa hal seperti luas wilayah, batas wilayah, dan keadaan alam.

Keadaan alam yang akan kita bahas seperti nama-nama pantai di Pulau Sulawesi, nama-nama dataran rendah, dan nama-nama gunung.

Yuk, langsung kita simak uraiannya yang bisa Adjarian gunakan sebagai referensi untuk menuliskan kondisi geografis Pulau Sulawesi!