Cegah Penularan Penyakit, Begini Etika Batuk dan Bersin yang Benar

By Nabil Adlani, Senin, 2 Agustus 2021 | 15:00 WIB
Melakukan etika batuk dan bersin yang baik sangat berguna untuk mengurangi penyebaran virus penyakit. (freepik)

adjar.id – Pandemi COVID-19 yang masih terus berlangsung membuat kita harus tetap menjaga protokol kesehatan.

Salah satu protokol kesehatan yang harus kita perhatikan yaitu etika batuk dan bersin.

Penularan COVID-19 dapat terjadi melalui udara saat batuk dan bersin, maka dari itu kita harus memahami etika batuk dan bersin.

Baca Juga: 4 Makanan Ini Malah Bikin Batuk dan Pilek Akan Semakin Parah

Pada masa pandemi seperti sekarang ini, kita bisa menerapkan etika batuk dan bersin ini kapan saja dan di mana saja.

Hal ini bisa kita terapkan untuk mengurangi penyebaran virus atau penyakit.

Nah, Adjarian batuk sendiri terjadi karena adanya benda sing yang masuk ke dalam pernapasan.

Yuk, kita simak bagaimana etika batuk dan bersin yang benar berikut ini!

Etika Batuk dan Bersin yang Benar

Meskipun dalam keadaan sehat, menerapkan etika batuk dan bersin sangatlah penting untuk dilakukan.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk pencegahan penyakit dengan menghalangi droplett, kita bisa menutup hidung dan mulut.

Lebih dari sekedar menutup mulut dan hidup, berikut ini etika batuk dan bersin yang benar, yaitu:

Baca Juga: Tanda Tubuh Sudah Sembuh dari COVID-19, Sudah Tahu?

1. Menjaga Jarak

Salah satu hal yang dilakukaan saat kita batuk dan bersin yaitu menjaga jarak dari orang lain.

Selain menjaga jarak, kita juga bisa memalingkan wajah saat batuk.

Hal ini dilakukan untuk mencegah adanya droplett yang mengenai orang lain, sehingga menghindari penyebaran penyakit.

Seperti himbauan pemerintah untuk menjaga jarak kurang lebih 1 sampai 2 meter, karena jarak tersebut merupakan jarak aman saat terjadi droplett.

2. Gunakan Masker saat Sakit

Saat kita merasa sakit atau tidak enak badan, segera gunakan masker.

Nah, kita juga tetap harus memerhatikan penggunaan masker ini dengan cara mengganti masker setelah dipakai.

Hal ini karena jika kita menggunakan masker yang lembab dan kotor maka malah bisa menjadi tempat kuman atau virus penyakit berkembang.

3. Mencuci Tangan dengan Sabun

Setelah batuk atau bersin segeralah mencuci tangan, karena sebagain besar penyakit tertular dari sentuhan tangan.

Baca Juga: Beberapa Cara Meredakan Nyeri pada Lengan setelah Vaksin COVID-19

Nah, kita bisa mencuci tangan dengan sabun dan juga di bawah air yang mengalir.

4. Tutup Mulut dan Hidup saat Batuk dan Bersin.

Saat batuk dan bersin, kita bisa menutup mulut dan hidup kita menggunakan tisu atau lengan tangan bagian atas, jangan gunakan telapak tangan.

Jika menggunakan telapak tangan, maka akan berisiko menularkan penyakit karena sentuhan banyak melalui telapak tangan.

Nah, Adjarian itulah etika batuk yang benar untuk mencegah penularan penyakit, ya!