Mengenal Pengertian dan Tujuan dari Buku Digital atau E-Book

By Abby Wijaya, Minggu, 1 Agustus 2021 | 17:00 WIB
Salah satu tujuan ebook adalah memudahkan kita dalam membaca buku. (pixabay)

adjar.id - Apakah Adjarian masih menggunakan buku cetak?

Buku cetak adalah buku dalam bentuk fisik, misalnya, buku pelajaran. 

Nah, saat di sekolah kita, umumnya, menggunakan buku cetak untuk setiap pelajarannya. 

Dengan zaman teknologi canggih seperti sekarang, kita cukup membawa satu perangkat teknologi yang dapat menyajikan semua buku pelajaran, lo. 

Buku pelajaran akan disajikan dengan bentuk buku digital yang kita kenal dengan istilah e-book.

E-book atau buku digital adalah sebuah teknologi yang mempermudah kita dalam membaca buku cetak di dalam smartphone atau teknologi lainnya. 

Misalnya, laptop dan tablet.

Baca Juga: Jarang Disadari, Ini 4 Kebiasaan Buruk yang Membuat Laptop Cepat Rusak

Selain itu, banyak aplikasi yang tidak menawarkan buku pelajaran saja, lo. 

Buku novel, non-fiksi, resep, dan lainnya pun banyak ditemukan juga, ya. 

O iya, dengan adanya buku digital ini kita juga dapat mengaksesnya di mana saja.

Tujuan Buku Digital atau E-book

1. Menghemat Biaya dan Waktu

Salah satu hal yang paling banyak disukai dari buku digital ini adalah menghemat biaya dan waktu. 

Mengapa? dengan menggunakan buku fisik kita perlu mengeluarkan biaya kertas, cetak, dan butuh waktu lama untuk menyalin buku tersebut.

Sedangkan, dengan menggunakan e-book kita hanya perlu menggunakan internet saja, lo!

Baca Juga: Cara Mengetahui Kualitas Perangkat Charger Smartphone Milik Kita

2. Menyebar Lebih Cepat dan Lebih Luas

Selain menghemat waktu dan biaya, penyebaran buku dengan bentuk online jauh lebih cepat dibandingkan toko buku pada umumnya. 

Para penulis buku memilih untuk mengunggah hasil karya terbarunya melalui website pribadi atau situs toko buku digital, lo.

3. Memiliki Sistem Keamanan Sendiri

Untuk Adjarian yang gemar menulis juga dapat mengunggah karyanya melalui e-book. 

Walaupun, terkadang, dunia internet berbahaya dan terdapat virus. 

Nah, kita tidak perlu khawatir beberapa situs blog juga sudah menyediakan keamanan yang akan mempermudah kita saat menulis. 

Baca Juga: Mengenal Penyebab Utama Smartphone Kita Eror saat Digunakan

Kita dapat mengubah keamanan e-book yang sudah kita tulis dengan memberikan izin baca kepada orang-orang terdekat kita saja, lo.

Sistem keamanan ini hanya penulis saja yang bisa mengubah dan mengganti, ya.

Nah Adjarian, banyak sekali kemudahan yang kita dapatkan dari mengakses buku digital.

Itulah pengertian dan tujuan dari buku digital, ya!