adjar.id - Ketika bertemu orang baru atau ebrada di lingkungan baru, memeprkenalkan diri adalah hal yang wajib dilakukan.
Begitu juga saat kita berada di kelas yang baru, Adjarian.
Biasanya di pelajaran bahasa Inggris, hal yang paling awal dan umum dilakukan untuk memulai kelas ada memperkenalkan diri.
Dimulai dengan guru, dan dilanjutkan oleh murid-murid seperti kita.
Baca Juga: Pengertian dan Jenis-Jenis Action Verb, Helping Verb, dan Linking Verb
Nah, bagaimana sih cara memperkenalkan diri menggunakan bahasa Inggris dengan benar?
Secara umum dan paling dasar dalam memperkenalkan diri, kita perlu menyebutkan nama, asal atau alamat, usia, pendidikan, serta hobi.
Kita bisa menambahkan hal lain dengan menyesuaikan situasi dan kondisi pada saat itu.
Yuk, kita bahas bersama bagaimana cara memperkenalkan diri dalam bahasa Inggris yang benar beserta contohnya.
"Dalam memperkenalkan diri menggunakan bahasa Inggris, mulai dengan kalimat sapaan seperti hello, good morning atau good afternoon."
Memperkenalkan Nama
Tentu hal pertama saat perkenalan diri bahasa Inggris, yang perlu kita lakukan adalah memperkenalkan nama kita sendiri.
Dalam memperkenalkan nama, Adjarian, bisa menggunakan beberapa contoh kalimat di bawah ini
- I would like to introduce myself. My name is Pamedar.
Saya ingin memperkenalkan diri. Nama saya Pamedar.
- You can call me Raga.
Kalian bisa memanggilku Raga.
- My full name is…/ My nickname is…
Nama lengkap saya adalah… / Nama panggilan saya…
Baca Juga: Pengertian dan Jenis-Jenis Action Verb, Helping Verb, dan Linking Verb
Menyampaikan Asal atau Alamat
Setelah teman-teman di kelas mengetahui namamu, kita bisa melanjutkan dengan memberitahu mengenai asal atau tempat tinggal kamu, Adjarian.
Contoh cara memberitahu asal atau alamat saat perkenalan diri dalam bahasa Inggris:
- I’m Indonesian.
(Saya orang Indonesia).
- I was born in Samarinda, but I studied here because my mother was transferred to work in Semarang.
(Aku lahir di Samarinda, tetapi aku sekolah disini karena ibuku dipindahkan untuk dinas ke Semarang).
- I live in Jakarta.
(Saya tinggal di Jakarta).
- My address is Kenanga street…
Alamat saya di Jalan Kenanga…
"Dalam bahasa Inggris biasanya kita menyebut nama panggilan dengan istilah nick name."
Menyebutkan Usia
Setelah menyebutkan nama dan asal, kita bisa melanjutkan dengan menyebutkan usia kita.
Dibawah ini adalah contoh dalam penyebutan umur dalam bahasa Inggris.
- I’m 15 years old.
(Saya berumur 15 tahun).
- Next march, I'm turning 16.
(Pada Maret besok, saya berusia 16 tahun).
Baca Juga: Kosakata Pecahan dan Desimal (Fraction and Decimal) dalam Bahasa Inggris
Perkenalan Latar Belakang Pendidikan
Saat perkenalan diri dalam bahasa Inggris kepada teman baru kita bisa memberitahu mengenai pendidikan kita sebelumnya.
Contohnya sebagai berikut:
- I graduated from Tunas Bangsa Junior High School.
(Saya lulusan dari SMP Tunas Bangsa).
- Before entering this school, I studied in the city my father worked in, namely Magelang.
(Sebelum masuk ke sekolah ini, saya sekolah di kota ayahku bekerja, yaitu Magelang).
"Jangan lupa untuk berterima kasih kepada penonton yang sudah mendengarkan dengan ungkapan, that's all from me, thank you for you attention."
Mengenalkan Hobi
Hobi juga bisa menjadi salah satu informasi yang disampaikan saat perkenalan diri dalam bahasa Inggris. Contoh penyampaiannya sebagai berikut:
- My hobby is reading detective comics.
(Hobiku adalah membaca komik detektif).
- I like to play basketball with my friends.
(Aku suka bermain basket dengan teman-teman).
- When I was in middle school, I joined the soccer club because I really liked sports.
(Saat SMP, saya bergabung di klub sepak bola karena saya suka sekali berolahraga).
Baca Juga: Jenis-Jenis Adjective atau Kata Sifat dalam Bahasa Inggris
Nah, Adjarian, itulah cara memperkenalkan diri di depan kelas dalam bahasa Inggris yang wajib kita pelajari, ya.
Sekarang, yuk, coba jawab pertanyaan berikut ini, ya!
Pertanyaan |
Buatlah kalimat memperkenalkan diri yang baik dimulai dengan memperkenalkan nama menggunakan bahasa Inggris! |
Petunjuk: Cek halaman 2. |