Kenampakan Alam dan Kenampakan Alam Buatan, Materi Kelas 5 Tema 1

By Irfan Sholeh, Kamis, 29 Juli 2021 | 12:40 WIB
Danau dan gunung merupakan contoh kenampakan alam. (pixabay)

Apa Itu Kenampakan Buatan?

Nah, tadi kita sudah sudah membahas kenampakan alam secara alami.

Sekarang, kita akan mempelajari kenampakan buatan.

Pasti akan lebih mudah untuk memahami kenampakan buatan sebab kita sudah mengerti apa itu kenampakan alam.

Kalau kenampakan alam terbentuk dari peristiwa alami, sedangkan kenampakan buatan terbentuk dengan adanya campur tangan manusia dan teknologi.

Sebaliknya, dengan kenampakan alam buatan terbentuk dengan waktu  yang terbilang cepat, lo.

Baca Juga: Menentukan Ide Pokok teks 'Penyandang Cacat yang Sukses', Buku Tematik Kelas 5 Tema 1

Contohnya, waduk, waduk dibuat dengan cara membendung aliran sungai utama.

Sungai tersebut akan meluap, lalu, menjadi waduk.

Waktu yang diperlukan dalam membuat waduk juga terbilang sangat singkat.

Contohnya, Waduk Jatiluhur yang berada di Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, waduk ini dibangun pada tahun 1957 dan diresmikan pada tahun 1967.

Nah Adjarian, itulah penjelasan mengenai kenampakan alam dan kenampakan alam buatan yang ada pada buku tematuk kelas 5 tema 1, ya!

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini, ya!

 

Pertanyaan
Dari gambar yang berada di halaman 89 buku tematik kelas 5 tema 1 subtema 2 pembelajaran 4, manakah yang merupakan kenampakan alam dan manakah yang merupakan kenampakan buatan?
Petunjuk: Cek halaman 2-3.