Mendiskusikan Permainan Bakiak, Kelas 4 Tema 1 Subtema 2 Pembelajaran 3

By Irfan Sholeh, Kamis, 29 Juli 2021 | 07:20 WIB
Permainan bakiak membutuhkan kerja sama dan kosentrasi. (via TribunJabar/SitiMasithoh)

Adjarian membutuhkan strategi untuk bermainan ini. Misalkan, anggota yang memiliki postur besar berada di paling depan atau sebaliknya. Gunakanlah posisi yang efektif.

Nah, yang pasti adalah anggota yang berada di depan adalah pemimpin.

Sebelum mulai melangkah, Adjarian harus berkoordinasi dulu tentang manakah kaki yang akan digunakan saat pertama kali melangkah, kaki kanan atau kaki kiri.

Baca Juga: Menulis Cerita Mengalami Gangguan Indra Pendengaran, Kelas 4 Tema 1

Setelah itu, Adjarian harus terus berjalan beriringan. Kalian bisa menyerukan "kanan-kiri-kanan-kiri" agar kekompakan dan koordinasi tetap terjaga.

Awas, jangan sampai salah mendengar suara koordinasi lawan. Bisa saja lawan sedang berteriak "kiri" dan kamu malah melangkahkan kaki kiri padahal seharusnya kaki kanan.

Wah, kalau begitu, kelompokmu pasti akan tersungkur. Jadi berkosentrasilah!

 

Pertanyaan
Apa sikap dan hal yang harus dihindari ketika kita bermain bakiak?
Petunjuk: Cek halaman 2-3.