Mengukur Sudut Benda dan Menemukan Benda Bersudut Sama, Kelas 4 Tema 1

By Irfan Sholeh, Selasa, 27 Juli 2021 | 17:20 WIB
Bentuk kursi santai banyak memiliki sudut tumpul. Dengan sudut tumpul ini, kita jadi lebih mudah untuk bersantai. (pixabay)

adjar.id - Adjarian, setelah kita mengukur sudut pada gambar yang terdapat di halaman 93 buku tematik kelas 4 tema 1 subtema 2

Kali ini, kita akan mengukur sudut pada benda-benda di sekitar kita, ya.

Selanjutnya, sebelum kita mulai mengerjakan halaman 94 pada buku tematik kelas 4 tema 1 subtema 2, kita akan mencoba untuk memperkirakan sudut pada benda-benda di sekitar kita terlebih dahulu, ya.

Baca Juga: Menentukan Gagasan pada Teks 'Tari Hudoq', Tematik Kelas 4 Tema 1

Nah, di dalam menentukann sudutnya, kita dapat melakukan tiga perhitungan sudut berbeda, lo.

Bagaimana caranya?

Yuk, kita simak di bawah ini, ya!

Cara Memperkirakan Besaran Sudut

Perlu diingat, ada sudut lancip yang besarnya kurang dari 90 derajat dan ada sudut siku-siku yang besarnya 90 derajat, serta ada sudut tumpul yang besarnya lebih dari 90 derajat.

Jika kita sudah bisa menentukan apakah suatu sudut merupakan sudut lancip, siku-siku, atau tumpul, barulah kita dapat menentukan besaran sudut tersebut, ya!

 

"Tentukan dulu apakah suatu sudut merupakan sudut lancip, siku-siku, atau tumpul sebelum menentukan besaran suatu sudut."