Membuat Rencana Penerapan Sila Persatuan Indonesia, Kelas 6 Tema 1

By Irfan Sholeh, Kamis, 22 Juli 2021 | 17:25 WIB
Dengan membuat rencana merawat sekolah, kerja bakti menjadi lebih mudah dan lancar. (pixabay)

adjar.id - Adjarian, dalam buku tematik kelas 6 tema 1 edisi revisi 2018 kita menemukan tabel rencana penerapan sila Persatuan Indonesia di sekolah.

Pada tabel yang tertera pada halaman 61 kita akan membuat rencana yang bisa kita lakukan dalam rangka merawat lingkungan sekolah.

Tabel rencana ini menunjukkan bahwa sebelum melakukan kerja bakti merawat lingkungan sekolah, kita sudah menerapkan sila kedua, ketiga, dan keempat Pancasila.

Baca Juga: Bentuk Kerja Sama dalam Berbagai Bidang Kehidupan Masyarakat

O iya, dalam pembuatan tabel rencana diperlukan musyawarah. Tiap anggota kelompok akan mengajukan usulnya mengenai perawatan lingkungan sekolah.

Selain itu, tiap anggota kelompok memiliki pendapat yang setara.

Maksudnya tidak ada satu orang yang lebih didengarkan daripada yang lainnya. Semua sama, Adjarian. Ini menunjukkan sila ketiga pancasila.

 

"Saat membuat rencana kegiatan merawat lingkungan sekolah, kita sudah menerapkan sila kedua, ketiga, dan keempat."