Kumpulan Contoh Soal dan Jawaban Seputar Materi Penginderaan Jauh

By Aldita Prafitasari, Rabu, 21 Juli 2021 | 12:30 WIB
Penginderaan jauh digunakan untuk mendapatkan informasi suatu objek. (pixabay)

2. Sebutkan komponen-komponen penginderaan jauh!

Jawaban dan Pembahasan:

1. Sumber Tenaga.

2. Atmosfer.

3. Sensor.

4. Objek.

5. Data Visual dan Data Digital.

6. Citra.

7. Pengguna Data Penginderaan Jauh.

Baca Juga: Contoh Soal Pendekatan Geografi Lengkap dengan Jawaban dan Penjelasannya

3. Sebutkan dan jelaskan apa saja faktor yang mempengaruhi jumlah tenaga yang diterima oleh objek!

Jawaban dan Pembahasan:

a. Waktu Penyinaran

Jumlah energi yang diterima oleh objek pada siang hari lebih besar daipada sore hari.

Makin banyak energi yang diterima objek, makin cerah warna objek.

b. Bentuk Permukaan Bumi

Permukaan bumi yang bertopografu halus atau berwana cerah lebih banyak memantulkan sinar matahari dibandingkan dengan permukaan Bumi yang bertopografi berwarna gelap.

c. Keadaan Cuaca

Pada saat perekaman keadaan cuaca mempengaruhi kemampuan sumber tenaga dalam memancarkan dan memantulkan tenaga.