Contoh Soal, Jawaban, dan Pembahasan Materi Ejaan Bahasa Indonesia

By Aldita Prafitasari, Selasa, 20 Juli 2021 | 11:30 WIB
Ejaan adalah salah satu materi dalam pelajaran bahasa Indonesia. (hippopx)

adjar.id - Ejaan adalah salah satu materi yang kita pelajari dalam mata pelajaran bahasa Indonesia.

Adjarian bisa menyimak contoh soal materi ejaan dalam bahasa Indonesia beserta jawabannya ini untuk mengasah pemahaman.

Nah, langsung saja kita simak contoh soal dan jawaban materi ejaan berikut ini, yuk!

Baca Juga: Soal, Jawaban, dan Pembahasan Lingkungan sebagai Tempat Mencari Makan

1. Apa perbedaan dari kata dasar, kata turunan, dan kata berimbuhan?

Jawaban:

Kata dasar adalah kata yang ditulis sebagai satu kesatuan sedangkan kata turunan sering disebut juga sebagai kata berimbuhan.

Kata berimbuhan adalah kata dasar yang telah mendapatkan imbuhan baik itu awalan, akhiran, sisipan, maupun awalan dan akhiran.

2. Kapan kita diharuskan untuk menggunakan huruf miring?

Jawaban:

- Huruf miring dalam cetakan dipakai untuk menuliskan nama buku, majalah, dan surat kabar yang dikutip dalam tulisan.

- Huruf miring dalam cetakan dipakai untuk menegaskan atau mengkhususkan huruf, bagian kata, kata, atau kelompok kata.

- Huruf miring dalam cetakan dipakai untuk menuliskan nama ilmiah atau ungkapan asing, kecuali yang telah disesuaikan ejaannya.

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Jawaban Noun (Kata Benda) dalam Bahasa Inggris

3. Apa yang dimaksud dengan kata baku?

Jawaban:

Kata baku adalah kata yang penulisannya telah disesuaikan dengan standar yang dibakukan.

Standar yang digunakan sebagai acuan kata baku, antara lain: Ejaan Yang Disempurnakan (EYD) atau Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI), Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia (TBBBI), dan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).

4. Bagaimana cara kata serapan bahasa asing bisa masuk ke bahasa Indonesia?

Jawaban:

- Adaptasi, pemakaian bahasa yang memiliki makna atau arti yang sama, tetapi penulisannya disesuaikan dengan ejaan bahasa Indonesia.

- Adopsi, pemakaian bahasa asing atau daerah dengan mengambil bentuk dan makna secara keseluruhan tanpa adanya perubahan.

Baca Juga: Contoh Soal, Jawaban, dan Pembahasan Seputar Ciri-Ciri Makhluk Hidup

- Penerjemahan, pemakaian bahasa mengambil konsep dari bahasa asing kemudian dicari persamaannya dalam bahasa Indonesia.

- Kreasi, pemakaian bahasa yang mengambil dari konsep dasar yang ada pada sumber kemudian mencari persamaannya dalam bahasa Indonesia.

5. Apa perbedaan dari singkatan dan akronim?

Jawaban:

Singkatan adalah bentuk yang dipendekkan yang terdiri atas satu huruf atau lebih.

Seperti, gelar, nama resmi lembaga, singkatan umum yang terdiri atas tiga huruf (dll.,dsb.,dst.) ataupun lambang kimia.

Akronim adalah singkatan yang dibaca seperti kata, seperti ABRI ataupun pemilu (pemilihan umum).

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Jawaban First, Second, dan Zero Conditional Sentence

6. Apa yang dimaksud dengan peribahasa dan sebutkan contohnya!

Jawaban:

Peribahasa adalah kalimat yang mengisahkan makna tertentu yang disusun secara tepat.

Misalnya, sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui.

Arti peribahasa tersebut adalah sekali melakukan pekerjaan mendapatkan beberapa hasil secara sekaligus.