Tidak Ingin Dimasukkan ke Grup WhatsApp Tanpa Izin? Ini Triknya

By Rahwiku Mahanani, Minggu, 18 Juli 2021 | 20:00 WIB
Ada cara yang bisa dilakukan agar tidak ditambahkan ke grup WhatsApp tanpa izin. (pxfuel)

adjar.id - Salah satu aplikasi berbagi pesan yang banyak digunakan saat ini adalah WhatsApp.

Selain bisa digunakan untuk bertukar pesan dengan perorangan, kita juga bisa bertukar pesan di grup.

Yap, aplikasi WhatsApp memang memungkinkan kita untuk membuat grup dan menambahkan orang yang ada di kontak ke dalam grup tersebut.

Nah, di grup tersebut, kita pun dapat berdiskusi atau membagikan beragam informasi dengan lebih praktis.

Baca Juga: Luncurkan Fitur Baru, Sekarang WhatsApp Bisa Login di 4 Perangkat?

Sayangnya, tidak sedikit yang sering menambahkan kontak orang lain ke grup tanpa izin.

Apakah Adjarian juga pernah dimasukkan ke grup WhatsApp tanpa izin?

Jika dimasukkan ke grup yang tidak kita inginkan atau butuhkan memang rasanya tidak nyaman.

Namun, kita bisa menghindarinya kok. Berikut ini trik agar tidak dimasukkan ke grup WhatsApp tanpa izin.