Mengenal 2 Jenis Makhluk Hidup Berdasarkan Jumlah Selnya

By Rahwiku Mahanani, Selasa, 27 Juli 2021 | 10:30 WIB
Berdasarkan jumlah selnya, ada dua jenis makhluk hidup. (freepik/pikisuperstar)

Jenis Makhluk Hidup Berdasarkan Jumlah Sel

- Makhluk Hidup Satu Sel (Uniseluler)

Contoh hewan uniseluler di antaranya adalah Paramecium, Plasmodium, dan Amoeba.

Selain hewan, ada juga tumbuhan uniseluler. Contoh tumbuhan uniseluler adalah ganggang.

- Makhluk Hidup Banyak Sel (Multiseluler)

Sel yang ada di organisme multiseluler akan membentuk suatu jaringan.

Nah, kumpulan jaringan tersebut kemudian akan membentuk organ.

Organ nantinya akan membentuk sistem organ dan menjadi organisme.

Baca Juga: Ciri Khusus Hewan Bunglon, Bebek, Cicak, Cumi-Cumi, dan Kelelawar

Contoh organisme multiseluler di antaranya adalah manusia.

O iya, selain manusia, ada pula hewan dan tumbuhan multiseluler.

Contoh hewan multiseluler di antaranya adalah serangga dan harimau.

Sementara itu, contoh tumbuhan multiseluler adalah rumput dan pohon mangga.

Nah, itulah penjelasan tentang apa itu sel dan jenis makhluk hidup berdasarkan jumlah sel yang dimilikinya.

Sekarang, coba kita jawab pertanyaan di bawah ini, yuk!

 

Pertanyaan
Sebutkan perbedaan uniseluler dan multiseluler!
Petunjuk: Cek halaman 1-3.