adjar.id - Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) otot adalah jaringan kenyal dalam tubuh manusia dan hewan yang berfungsi menggerakkan organ tubuh.
Ada tiga jenis otot, yaitu otot polos, otot lurik, dan otot jantung.
Nah, otot-otot ini dapat bergerak, Adjarian. Gerak pada otot dapat terjadi dikarenakan adanya kontraksi yang berasal dari rangsangan serabut-serabut saraf.
Baca Juga: Apa Itu Gaya Otot dan Apa Pengaruhnya Bagi Kegiatan dalam Kehidupan
Gerak pada otot dibagi menjadi dua, yakni gerak otot sinergis dan gerak otot antagonis.
Kali ini kita akan mencari tahu tentang apa itu gerak otot sinergis dan gerak otot antagonis serta masing-masing contohnya.
Yuk, kita simak bersama-sama!
"Gerak pada otot dibedakan menjadi dua, sinergis dan antagonis."
Gerak Otot Sinergis
Gerak otot sinergis adalah gerak otot yang bekerja sama dalam jurusan gerak sehingga menyebabkan gerak yang searah.
Contoh gerak otot sinergis di antaranya adalah gerak menelungkupkan telapak tangan atau disebut dengan pronasi.
Baca Juga: Mengenal Organ Gerak pada Manusia dan Hewan
Gerak Otot Antagonis
Gerak otot antagonis merupakan kontraksi otot yang menimbulkan efek gerak yang berlawanan.
Contoh gerak otot antagonis tampak pada kerja otot biseps dan trisep yang ada pada lengan.
Tepatnya di mana letak otot briseps dan trisep?
Otot biseps ada di lengan atas bagian depan, sementara otot trisep ada di lengan atas bagian belakang.
"Gerak otot sinergis menciptakan gerak searah, sementara gerak otot antagonis menimbulkan gerak berlawanan."
Contoh gerak otot antagonis lainnya di antaranya adalah:
- Gerak meluruskan atau ekstensor dan membengkokkan atau fleksor. Contohnya gerakan kaki melipat ke bawah lalu kembali lurus.
- Gerak menengadah atau supinator dan gerak menelungkup atau pronator. Contohnya gerakan telapak tangan menengadan dan menelungkup.
Baca Juga: Apakah Perbedaan Gaya dan Gerak? Ini Penjelasan Beserta Contohnya
- Gerak ke bawar atau depressor dan gerak ke atas atau elevator. Contohnya gerakan kepala menunduk dan menengadah.
Itulah gerak pada otot dan contoh-contohnya.
Sekarang, saatnya kita jawab pertanyaan berikut ini untuk mengasah kemampuan.
Pertanyaan |
Jelaskan perbedaan gerak otot sinergis dan antagonis! |
Petunjuk: Cek halaman 2. |