Mengenal Pengertian Katrol dan Jenis-jenisnya dalam Ilmu Fisika

By Aisha Amira, Selasa, 13 Juli 2021 | 19:20 WIB
Katrol tetap merupakan salah satu jenis katrol. (pxhere)

2. Katrol Bergerak

Katrol bergerak merupakan salah satu contoh katrol yang tidak memiliki permukaan tetap. (pixabay)

Nah, katrol bergerak adalah katrol yang porosnya tidak terletak pada permukaan yang tetap, ya.

O iya, karena katrol begerak adalah katrol yang tidak terletak pada permukaan yang tetap, katrol tersebut dapat bergerak secara bebas. 

Selain itu, katrol bergerak memiliki nilai keuntungan mekanis, yaitu dua.

Katrol dengan jenis ini banyak digunakan untuk mengangkat kontener di kapal, ya, Adjarian. 

Baca Juga: Mengenal Magnet: Pengertian, Sifat-Sifat, dan Bentuk-bentuknya

3. Katrol Gabungan atau Majemuk

Katrol gabungan terdiri dari dua jenis katrol, yaitu katrol tetap dan katrol bergerak. 

O iya, katrol gabungan juga dihitung dari jumlah tali yang mengangkat beban, ya!

Gabungan kedua jenis katrol tersebut menghasilkan bentuk yang unik, lo.

Umumnya, pada bagian atas katrol gabungan, menggunakan katrol tetap.

Sedangkan untuk bagian bawahnya, menggunakan katrol bebas, ya. 

Inilah pengertian katrol dan jenis-jenisnya yang wajib, Adjarian, ketahui, ya!

Sekarang, yuk, coba jawab soal di bawah ini!

 

Pertanyaan

Sebutkan salah satu contoh katrol tetap di kehidupan sehari-hari!

Petunjuk: Cek halaman 2.