Mengenal Pengertian Iklan, Jenis-Jenis, dan Tujuan Iklannya

By Aldita Prafitasari, Selasa, 13 Juli 2021 | 09:40 WIB
Iklan berfungsi memberi tahu informasi dan mengajak para pembacanya. (freepik)

Jenis-Jenis Iklan Berdasarkan Tujuannya

Macam-macam iklan berdasarkan tujuannya terdiri dari 2 jenis, yakni iklan komersial dan iklan non-komersial.

- Iklan Komersial

Iklan komersial merupakan jenis iklan yang bertujuan untuk mencari keuntungan ekonomi dan finansial serta untuk meningkatkan penjualan suatu produk atau jasa.

Jenis iklan ini semata-mata dibuat untuk kepentingan bisnis.

Baca Juga: Pengertian dan Jenis-Jenis Parts of Speech dalam Bahasa Inggris

Iklan komersial dibagi menjadi tiga jenis, yaitu:

1. Iklan konsumen yang bertujuan untuk mencari keuntungan dimana sasaran pesan adalah konsumen akhir.

2. Iklan bisnis yang bertujuan untuk mencari relasi bisnis dimana sasaran pesan adalah mitra distributor atau penyalur produk.

3. Iklan profesional yang bertujuan mencari keuntungan ekonomi dimana sasaran pesan adalah kalangan profesional.

 

"Iklan ponsel terbaru, motor model baru, adalah salah satu contoh iklan komersial."