Faktor yang Memengaruhi Dinamika Penduduk
Dinamika penduduk dipengaruhi oleh tiga faktor, yaitu:
1. Kelahiran (Natalitas)
Kelahiran memengaruhi pertumbuhan jumlah penduduk.
Hal ini terjadi karena dengan adanya kelahiran maka jumlah penduduk akan bertambah.
Angka kelahiran adalah frekuensi kelahiran dalam suatu populasi.
Baca Juga: Menghitung Jumlah Kepadatan dan Pertambahan Penduduk Indonesia
Jika kita ingin mengetahui jumlah kelahiran bayi hidup pada setiap 1.000 penduduk di suatu wilayah.
Maka kita bisa menghitungnya dengan rumus:
Angka Kelahiran = Jumlah Bayi Lahir dalam 1 Tahun/Jumlah Penduduk x 1.000
Jika angka kelahiran menunjukkan angka kurang dari 20, maka wilayah tersebut tergolong rendah dan jika lebih dari 30 angka kelahirannya tergolong tinggi.
“Kelahiran atau natalitas memengaruhi jumlah penduduk karena penduduk akan bertambah.”