Cara Menambah User Account Baru di Windows 10

By Abby Wijaya, Kamis, 1 Juli 2021 | 08:40 WIB
Ada cara mudah menambahkan user account baru di laptop dengan sistem operasi Windows 10. (pxhere)

adjar.id - Apakah Adjarian menggunakan perangkat komputer atau laptop dengan sistem operasi Windows 10?

Di awal, akan ada satu profil default. Nah, kita bisa mengubah profil default tersebut dengan nama dan foto sesuai keinginan.

O iya, selain mengubah profil yang sudah ada, kita juga bisa menambah user account baru di Windows 10, lo.

Baca Juga: Cara Mengatur Tampilan Lock Screen di Laptop Windows 10

Yap, kita bisa menambahkan user account baru sesuai dengan kebutuhan.

Bagaimana cara menambah user account baru di perangkat dengan sistem operasi Windows 10?

Simak langkah-langkahnya berikut ini, yuk!

 

Cara Membuat User Account Baru di Windows 10

- Masuk ke control panel komputer atau laptop. Caranya pada kolom search, ketikkan control panel.

- Pada menu control panel, pilih change account type pada pilihan user account.

Maka akan muncul nama dari user account di Windows 10 yang sudah kita install.

- Untuk cara membuat user account baru di Windows 10, add a new user di PC settings.

Baca Juga: 4 Penyebab Umum Mouse Wireless Tidak Terdeteksi di Laptop atau PC

- Pilih pada bagian family and other user, lalu pilih add someone else.

- Pada langkah selanjutnya, ada dua pilihan.

Pertama kita bisa memasukkan email kita dan klik pilihan apakah akun yang baru dibuat memiliki email atau tidak.

Untuk mempermudah, pilih pilihan "tidak memiliki email".

- Selanjutnya, Microsoft akan membawa kita ke layar pembuatan akun Microsoft dengan Windows 10.

Di sini kita tidak perlu mengisi form pendaftaran tersebut, karena kita akan membuat account user tanpa menggunakan Microsoft account.

Oleh karena itu, kita pilih opsi paling bawah, yaitu add a user without a Microsoft account.

- Setelah beberapa saat, akan muncul form membuat account. Isilah form pendaftaran dengan mengisi nama pengguna pada kolom who’s going to use this PC?

Baca Juga: 3 Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Laptop atau PC

Adjarian juga perlu mengisi password. Untuk password hint digunakan untuk pengingat ketika kita suatu saat lupa password, dan jika sudah terisi semua kemudian klik next.

Nah, proses pendaftaran sudah selesai!

Itulah cara menambah akun di Windows 10. Selamat mencoba!