adjar.id - Adjarian, setelah kemarin kita mempelajari noun, saatnya kita mempelajari articles.
Apa sih, articles itu? Nah, articles yang akan kita bahas hari ini merupakan penyebut kata benda dalam Bahasa Inggris.
Dalam bahasa Inggris, untuk mengidentifikasi bahwa benda tersebut tunggal (singular) kita memasang kata “a” atau “an” di depan sebuah kata benda (pada umumnya).
Baca Juga: Materi Tipe Penggunaan If Clause atau Pengandaian Berikut Contohnya
Selain itu, Indefinite articles seperti “a” dan “an” juga digunakan ketika kita ingin menyatakan sebuah jumlah tunggal terhadap suatu benda yang mana tidak kita ketahui.
Wah, ada apa saja, tuh?
Sekarang akan kita bahas dulu tentang articles a, an, dan the, ya!
"Perlu diingat, penggunaan articles isini hanya digunakan jika noun yang ingin kita sebutkan dalam jumlah tunggal atau singular."
Cara Menggunakan A dan An
Secara umum, cara penggunaannya cukup mudah.
“A” biasanya digunakan sebelum kata benda yang berawalan huruf konsonan (diucapkan seperti huruf konsonan), sedangkan “an” digunakan jika berhadapan dengan kata berawalan huruf vokal (diucapkan seperti huruf vokal).
Contoh:
“A” digunakan saat berhadapan dengan kata benda berawalan huruf konsonan
- A student.
- A car.
Baca Juga: Materi Kata Penghubung Tujuan atau Conjunction of Goals
“An” digunakan saat berhadapan dengan kata benda berawalan huruf vokal
- An orange.
- An idea.
"Penting untuk dicatat bahwa tidak semua kata benda yang berawalan konsonan memiliki pengucapan yang serupa dengan huruf konsonan pada umumnya."
Ada beberapa kata berawalan konsonan yang saat diucapkan dalam bahasa Inggris, terdengar seperti berawalan huruf vokal. Begitu juga sebaliknya.
Jadi, ingat ya. Ini bukan soal penulisan, melainkan pengucapan.
Contoh:
“An” digunakan saat berhadapan dengan kata benda berawalan huruf konsonan namun berbunyi vokal
- An honor.
- An hour.
Baca Juga: Apa Itu Teks Prosedur Atau Procedure Text, Fungsi, Ciri, dan Contohnya
“A” digunakan saat berhadapan dengan kata benda yang berawalan huruf vokal namun berbunyi konsonan
- A university.
- A unit.
"Jika ingin menunjukkan benda atau noun dalam bentuk jamak, gunakan kata "some" sebagai penanda benda tersebut lebih dari satu."
Penggunaan article ‘the’ dalam Kalimat Bahasa Inggris
Tadi, kita sudah membahas mengenai apa perbedaan penggunaan ‘a’ dan ‘an’.
Sekarang kita akan membahas penggunaan article ‘the’ dalam kalimat bahasa Inggris.
Kata ‘the’ dalam istilah bahasa Inggris disebut dengan ‘definite article’.
Biasanya artikel ‘the’ digunakan untuk menunjukkan kata benda (noun) yang spesifik dalam bentuk singular ataupun plural.
Baca Juga: Permintaan Maaf atau Expressing Apology dalam Bahasa Inggris
Contoh penggunaan artikel ‘the’ :
- The flowers is so beautiful.
- Surabaya is one of the city in East Java.
- John buy a new handphone. The phone is very expensive.
- The money on the desks belongs to Michelle.
- Turn off the laptop if you have finished your work.
"Jangan lupa, kita tidak bisa menggunakan artikel "the" pada kata benda jamak bila kamu ingin membuat generalisasi."
Nah, Adjarian, itulah penggunaan articles; a, an, the dan contoh penggunaannya.
Sekarang, coba jawab pertanyaan berikut, yuk!
Pertanyaan |
Apa pembeda antara article a dan an? |
Petunjuk: Cek halaman 2 dan 3. |