Tidak Hanya Cantik, Ternyata 5 Bunga Ini Juga Bisa Dikonsumsi

By Aldita Prafitasari, Jumat, 18 Juni 2021 | 15:00 WIB
Selain indah beberapa bunga juga bisa dikonsumsi. (pixabay)

adjar.id - Apakah Adjarian tahu, selain indah dipandang, ada juga bunga yang bisa di konsumsi.

Wah, kok bisa ya? Biasanya beberapa orang memanfaatkan bunga untuk dijadikan sebagai pemanis dekorasi di dalam rumah.

Namun, pernahkah Adjarian melihat bunga dijadikan sebagai dekorasi cantik di atas kue?

Ya, selain dijadikan hiasan ruangan, ternyata bunga juga bisa digunakan untuk mempermanis tampilan kue atau makanan lainnya.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Warga Korea Ini Jarang Dilakukan oleh Orang Lain di Dunia

Tentunya bunga yang digunakan tidak sembarangan, melainkan bunga yang bisa dikonsumsi.

Memang ada bunga yang bisa dikonsumsi?

Tentu saja ada! Cari tahu apa saja jenis bunga yang bisa dikonsumsi, yuk!

Bunga Kembang Sepatu

Bunga kembang sepatu selain cantik juga bisa dikonsumsi. (pixabay)

Selain dijadikan tanaman hias, kembang sepatu atau Hibiscus rosa-sinensis ternyata juga biasa dijadikan teh di negara Mesir dan Brasil.

Sementara, di Inggris, bunga ini dijadikan sirup yang dijual dalam bentuk botolan.

Baca Juga: 5 Hal Ini Bisa Membantu Kita agar Tidak Kram saat Lari, Wajib Dicoba

Bunga Balon

Bunga balon bisa dikonsumsi semua bagian tanamannya. (pixabay)

Bunga berwarna ungu ini disebut bunga balon karena pada saat kuncup, bunga ini akan berbentuk seperti balon.

Di Korea, akar dari bunga balon ini dijadikan sebagai salad yang dibumbui dengan cabai, cuka, minyak wijen, dan kecap.

Selain itu, bunga ini juga dimasak menjadi sup dan semur.

Bunga Melati Belanda

Bunga melati belanda selain cantik juga bisa dikonsumsi. (pixabay)

Bunga ini memiliki aroma manis yang khas.

Bunga melati belanda biasanya digunakan sebagai sajian makanan penutup dan dijadikan teh.

Selain itu, makanan ini dijadikan jeli dan bahan cupcake.

Baca Juga: 5 Cara agar Tetap Optimis saat Melawan Virus Corona

Starflower

Starflower memiliki rasa manis sehingga biasa dijadikan permen. (pixabay)

Daun dari bunga ini dijadikan sebagai sayuran dan memiliki rasa yang manis.

Bunga ini juga sering dijadikan sebagai salad dan permen.

Minyak yang terkandung pada bunga ini bagus untuk metabolisme tubuh kita, lo!

Violet

Bunga violet bisa dijadikan parfum juga marshmallow. (pixabay)

Aroma dari bunga ini sering dijadikan sebagai bahan untuk kosmetik dan parfum.

Selain itu, di negara Prancis, bunga ini dijadikan sebagai sirup. Sementara, di Amerika dijadikan sebagai marshmallow.

Baca Juga: Hindari 4 Kebiasaan Ini Agar Mata Tidak Menua dan Selalu Sehat

O iya, bunga ini juga dapat dijadikan permen, lo!

Itulah lima bunga cantik yang bisa dikonsumsi. Kira-kira, mana yang paling enak, ya?

Apakah Adjarian pernah mencoba salah satunya?