Selain itu, wawasan nusantara juga menjadi pola yang mendasari cara berpikir, bertindak, dan bersikap dalam menangani permasalahan.
Permasalahan tersebut dapat menyangkut kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Lalu, apa itu hakikat wawasan nusantara?
Baca Juga: Mempelajari Definisi, Pengaruh, dan Fungsi APBN di Indonesia
Hakikat Wawasan Nusantara
Hakikat wawasan nusantara merupakan keutusan nusantara dalam pengertian cara pandang yang selalu utuh menyeluruh dalam lingkung nusantara demi kepentingan nasional.
Hal tersebut berarti setiap masyarakat dan aparatur negara harus bersikap, berpikir, dan bertindak secara utuh demi kepentingan bangsa dan negara Indonesia.
Kita memandang bangsa Indonesia dengan Nusantara merupakan satu kesatuan.
Oleh karena itu, hakikat wawasan nusantara adalah keutuhan dan kesatuan wilayah nasional.
Dalam Garis Besar Haluan Negara (GBHN) disebutkan bahwa nusantara sebagai satu kesatuan politi, sosial budaya, pertahanan keamanan, dan juga ekonomi.
“Hakikat wawasan nusantara adalah bentuk persatuan bangsan dan kesatuan wilayah.”