Mengenal Potensi Sumber Daya Hutan di Indonesia serta Manfaat Hutan

By Nabil Adlani, Kamis, 17 Juni 2021 | 14:30 WIB
Potensi sumber daya hutan Indonesia harus dijaga kelestariannya. (freepik)

adjar.id – Indonesia terkenal memiliki banyak hutan hujan tropis yang sangat beragam dan bervariasi.

Hutan hujan tropis di Indonesia sangat bervariasi dari hutan di pegunungan, dataran rendah sampai hutan pantai.

Potensi sumber daya hutan di Indonesia sangatlah besar, karena wilayah Indonesia yang banyak memiliki hutan.

Indonesia terkenal sebagai negara tropis dan memiliki curah hujan tinggi serta membuat tanaman tumbuh subur.

Baca Juga: Mempelajari Definisi Ekosistem, Komponen dan Satuan Ekosistem

Yuk, kita cari tahu potensi sumber daya hutan Indonesia sekaligus manfaatnya hutan.

Potensi Sumber Daya Hutan Indonesia

Potensi Hutan Indonesia sangat besar dan memiliki luas mencapai 99,6 juta hektar atau 52,3% dari luas wilayah Indonesia.

Kita bisa menjumpai luas hutan yang besar tersebut di Papua, Sumatera, Sulawesi, dan Kalimantan.

 

“Indonesia sebagai negara tropis memiliki banyak hutan hujan tropis dan 52,3% luas wilayah Indonesia adalah hutan.”

 

Sementara di Jawa luas hutan sudah berkurang karena terjadi alih fungsi untuk pertanian dan pemukinan penduduk.

Selain memiliki hutan yang luas, Indonesia juga memiliki banyak kekayaan flora dan fauna, bahkan tidak jarang merupakan spesies endemik.

Spesien endemik adalah spesies yang hanya ditemukan di Indonesia dan tidak ada di tempat lain, seperti komodo dan anoa.

Baca Juga: Mengenali Kerja Sama yang Dilakukan dalam Lingkungan Kehidupan

Hasil hutan hujan tropis di Indonesia tidak hanya kayu, lo, Adjarian, tapi ada juga buah-buahan dan obat-obatan.

Namun, hasil hutan yang banyak dikenal penduduk adalah sumber kayu.

Adjarian tahu bahwa terdapat sekitar 4.000 jenis kayu yang 267 jenis di antaranya adalah kayu yang memiliki nilai ekonomi tinggi.

 

“Indonesia memiliki 4.000 jenis kayu yang tersebar hampir di seluruh hutan Indonesia.”

 

Berikut ini jenis-jenis kayu dan persebarannya:

1. Kayu keruing, meranti dan agathis yang dihasilkan di Papua, Sulawesi, dan Kalimantan.

2. Kayu jati banyak dihasilkan di Jawa Tengah.

3. Rotan yang banyak dihasilkan di Kalimatan, Sulawesi Utara, dan Sumatera Barat.

Baca Juga: Mempelajari Tahapan, Manfaat, dan Sistem Klasifikasi Makhluk Hidup

4. Kayu cendana banyak dihasilkan di Nusa Tenggara Timur.

5. Kayu rasamala dan akasia banyak dihasilkan di Jawa Barat.

Sebegai generasi muda kita harus menyelamatkan hutan yang dimiliki Indonesia.

Jika hutan habis maka akan banyak spesies hewan dan tumbuhan yang akan terancam punah.

 

“Kayu meranti, keruing, jati, rotan adalah beberapa jenis kayu yang ada di Indonesia.”

 

Manfaat Hutan

Berikut manfaat hutan yang diantaranya:

1. Tempat menyimpan air hujan, yang kemudian mengalirkannya ke sungai dan danau sehingga saat musim kemarau tidak terjadi kekeringan.

2. Hutan sebagai tempat hidup bagi hewan dan tumbuhan.

3. Mencegah terjadinya erosi karena air hujan tidak langsung jatuh ke tanah.

Baca Juga: Jenis-Jenis Flora yang Ada di Indonesia: Pengertian, Contoh Flora

4. Menghasilkan oksigen dan menyerap karbon dioksida sehingga suhu bumi terkendali.

5. Hutan sebagai sumber kehidupan bagi masyarakat.

Nah, Adjarian itu tadi potensi hutan Indonesia dan manfaat hutan serta sebagai generasi penerus kita harus menjaga hutan dan sumber daya yang ada di dalamnya. 

Yuk, sekarang jawab pertanyaan berikut.

 

Pertanyaan

Jenis kayu yang dapat kita temui di daerah Jawa Barat adalah?

Pentunjuk: Cek halaman 3.