Contoh Soal, Jawaban, dan Pembahasan Wawancara Bahasa Indonesia

By Aisha Amira, Selasa, 15 Juni 2021 | 12:00 WIB
Wawancara adalah tanya jawab antara pewawancara dan narasumber dengan maksud memperoleh data. (Freepik)

Contoh Soal 3

Saya melihat peluang pada nomor 200 meter gaya kupu-kupu dan 400 meter gaya bebas.

Namun, itu bukan harga mati. Saya juga ingin mengincar nomor lainnya apabila kondisi memungkinkan.

Pertanyaan sesuai dengan pernyataan di atas adalah...

A. Apakah tidak ada pesaing yang Anda anggap lebih berat?

B. Mungkinkah Anda akan menjuarai pertandingan lainnya?

C. Berapa target medali yang Anda inginkan pada kejuaraan mendatang?

D. Seberapa besar peluang Anda dalam menjuarai pertandingan lainnya?

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Jawaban Pengendalian Sosial dan Contoh-Contohnya

Jawaban dan Penyelesaian: D.

Penyelsaian

Permasalahan pada kutipan tersebut adalah peluang menjuarai pertandingan lainnya.

Hal tersebut dapat kita ketahui pada kutipan berikut, "Saya melihat peluang pada nomor 200 meter gaya kupu-kupu dan 400 meter gaya bebas".

Nah, Adjarian, berikut adalah contoh soal dan jawaban serta pembahasan materi wawancara dalam Bahasa Indonesia.