Apa yang Terjadi Jika Manusia Melakukan Interaksi Negatif dengan Alam?

By Irfan Sholeh, Senin, 28 Juni 2021 | 18:40 WIB
Jika hutan ditebang secara liar, banyak makhluk hidup yang akan terkena dampak negatifnya. (pixnio.com)

Pengaruh Interaksi Negatif Manusia dengan Alam

Salah satu bentuk interaksi negatif manusia dengan alam di antaranya adalah pembalakan hutan secara liar.

Hutan memiliki hasil alam yang luar biasa. Manusia tentunya boleh memanfaatkannya tapi tentunya secara bijak.

Jika dimanfaatkan dengan serakah, dampaknya juga akan kembali kepada kita.

Baca Juga: Macam-Macam Peristiwa Alam dan Dampak Peristiwa Alam

Misalnya, penebangan hutan besar-besaran di gunung bisa menyebabkan bencana seperti banjir dan tanah longsor.

Hal itu bisa terjadi karena bukit dengan hutan yang gundul akan kesulitan menampung air hujan deras yang turun di musim penghujan.

 

"Bentuk interaksi negatif yang kita lakukan bisa berdampak buruk dan akan kembali ke diri kita."