Bagian-Bagian Indra Pendengaran dan Gangguan yang Sering Terjadi pada Telinga

By Aisha Amira, Selasa, 15 Juni 2021 | 19:30 WIB
Indra pendengaran atau telinga. (Pixabay)

adjar.id - Sama pentingnya seperti indra penglihatan, indra pendengaran merupakan salah satu bagian dari pancaindra kita. 

Indra pendengaran atau telinga merupakan indra yang menerima rangsang berupa suara atau fonoreseptor. 

Nah, suara yang berasal dari luar masuk ke telinga melalui udara.

Suara tersebut ditangkap oleh gendang telinga sehingga gendang telinga bergetar. 

Baca Juga: Bagian-Bagian Mata, Fungsi, dan Gangguan yang Sering Terjadi pada Mata

Setelah itu, getaran ini kemudian dilanjutkan ke telinga bagian dalam, tepatnya di ujung saraf. 

Oleh saraf, getaran tersebut disampaikan ke otak sehingga kita dapat mendengar.

Nah, setiap bagian-bagian telinga memiliki fungsi-fungsi tersendiri.

Berikut ini bagian-bagian telinga dan fungsinya. Kita simak, yuk!

 

"Telinga tersusun atas bagian luar, bagian dalam, dan bagian tengah."

 

Bagian-Bagian Telinga

Dalam telinga, terbagi menjadi tiga bagian, yaitu:

1. Telinga Bagian Luar

Terdiri dari daun telinga, lubang telinga, dan liang pendengaran.

Baca Juga: Mengenal Struktur Bagian Tumbuhan, Definisi, Fungsi dan Jenis: Batang

2. Telinga Bagian Tengah

Terdiri dari gendang telinga, tiga tulang pendengar, yaitu martil, landasan, sanggurdi dan saluran eustachius. 

3. Telinga Bagian Dalam

Terdiri dari alat keseimbangan tubuh, tiga saluran setengah lingkaran, tingkap jorong, tingkap bundar, dan rumah siput atau koklea. 

 

"Indra pendengaran selain berfungsi untuk mendengar juga berfungsi untuk menjaga agar tidak terjatuh saat melakukan berbagai gerakan."

 

 

Fungsi Bagian-Bagian Telinga

1. Daun telinga, Lubang telinga, dan Liang Pendengaran

Berfungsi untuk menangkap dan mengumpulkan gelombang bunyi.

2. Gendang Telinga

Berfungsi untuk menerima getaran suara yang didengar kemudian meneruskannya ke telinga bagian dalam.

Baca Juga: Ini Alasannya Pupil Mata Manusia Dapat Mengecil dan Membesar

3. Tiga Tulang Pendengaran

Berfungsi memperkuat getaran dan meneruskannya ke koklea atau rumah siput. 

4. Tingkap Jorong, Tingkap Bundar, Tiga Saluran Setengah Lingkaran, dan Koklea

Berfungsi untuk mengubah impuls kemudian meneruskannya ke otak. 

Tiga saluran setengah lingkaran juga berfungsi sebagai alat keseimbangan tubuh.

5. Saluran Eustachius

Berfungsi untuk menjaga tekanan udara di telinga.

 

"Daun telinga juga dikenal dengan nama pinna."

 

Gangguan pada Telinga

Tuli adalah salah satu gangguan pada telinga. (Freepik)

Gangguan yang terjadi pada telinga antara lain, yaitu:

1. Tuli

Diakibatkan oleh rusaknya saraf pendengaran.

2. Otosklerosis

Kelainan yang disebabkan oleh tulang pendengaran tumbuh secara berlebihan sehingga mengakibatkan ketulian.

Baca Juga: Mengenal Macam-Macam Organ pada Sistem Pencernaan Manusia

3. Otitis Media

Infeksi yang diakibatkan karena bakteri atau virus pada telinga bagian tengah dan ditandai dengan keluarnya nanah.

4. Infeksi 

Infeksi mengakibatkan telinga mengeluarkan cairan berbau busuk. 

Nah, itulah bagian-bagian telinga dan fungsinya.

Sekarang, coba jawab pertanyaan di bawah ini, yuk!

 

Pertanyaan

Fungsi dari daun telinga adalah?

Petunjuk: Cek halaman 3.