Mengenal Tari Tradisional dan Tari Kreasi, Apa Perbedaannya?

By Irfan Sholeh, Sabtu, 12 Juni 2021 | 10:30 WIB
Ilustrasi tari kreasi. (disbudpar.acehprov.go.id)

Pengertian Tari Tradisional dan Tari Kreasi

Tari tradisional adalah tari yang diwariskan turun temurun. Tarian ini memiliki pakem dan aturan yang bisa dibilang tidak boleh dikurang atau ditambahi.

Hal berbeda dengan tari kreasi. Tari kreasi adalah jenis tarian yang bertolak dari tari tradisional atau tari klasik.

Dalam tari kreasi, terdapat hal-hal yang dikembangkan selaras dengan zamannya.

Baca Juga: Kosa Kata Transportation Beserta Contoh Kalimat dan Soal Latihannya

Namun, tetap ada saja, lo, hal yang tak bisa diabaikan oleh tari kreasi.

Kita tahu, di dalam tari tradisional terdapat nilai-nilai atau pun pesan. Nah, tari kreasi tidak boleh menyeleweng dari nilai-nilai yang tertuang dalam tari tradisional.

Maka dari itu, tak sembarang orang bisa mengkreasikan tari tradisional. Hanya kalangan tertentu yang bisa. Misalnya, adalah mereka yang disebut pakar tari.

 

"Dalam tari tradisional terdapat nilai-nilai atau pun pesan. Nah, tari kreasi tidak boleh menyeleweng dari nilai-nilai yang tertuang dalam tari tradisional."